Di video tersebut, Amy bahkan menunjukkan sederet ASI beku miliknya yang ia simpan di kulkas. Ia berharap ASI beku tersebut bisa dikonsumsi oleh anak bayinya.
"Saya yakin semua ibu paham jika, bagaimana kita beruntung bisa memberikan ASI pada bayi," kata dia.
Menurut Amy, suaminya selalu mengatakan kalau anak pertamanya tidak mudah mengantuk karena paling lama mengkonsumsi ASI.
Di dalam video tersebut, Amy juga mengungkapkan kekhawatiran jika anak bayinya akan menjadi tidak sehat karena tidak mengkonsumsi ASI sejak usia 2 bulan.
"Saya khawatir anak saya menderita stunting. Tolong, tolong bantu saya mencari keberadaan anak saya," ujar Amy memohon.
Saat ini, Amy mengaku dirinya belum bisa berkomunikasi dengan Aden Wong ataupun Tisya Erni.
Load more