Jakarta, tvOnenews.com - Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) bakal menjadi arena adu mekanik para pakar hukum untuk menghadapi gugatan Perselisihan Hasil Pemiihan Umum (PHPU) Pilpres 2024, hari ini, Rabu (27/3/2024).
Tim hukum Paslon 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar diketahui telah merilis sejumlah advokat top untuk turun langsung menangani perkara tersebut.
Sosok pengacara beken yang dimiliki Paslon 01 di antaranya, Ari Yusuf Amir, Ahmad Yani, Zainudin Paru, Bambang Widjojanto, hingga Refly Harun.
Tak ingin ketinggalan, Paslon 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD juga bakal menerjunkan sejumlah pakar hukum top untuk gugatan PHPU di MK.
Tim hukum Ganjar-Mahfud bakal dipimpin Todung Mulya Lubis itu menyiapkan sejumlah nama-nama advokat top di Indonesia, seperti Henry Yosodiningrat, Maqdir Ismail, Ifdhal Kasim, dan Finsensius Mendrofa.
Sementara itu, tim hukum Paslon 02 Prabowo-Subianto bakal menghadapi gugatan tersebut dengan personel yang tak main-main.
Load more