Jakarta, tvOnenews.com - Para elite politik yang tengah melakukan gugatan hasil pemilu nantinya harus menerima putusan Mahkamah Konstitusi (MK) dengan lapang dada.
Hal itu disampaikan langsung oleh Pakar Politik Arfianto Purbalaksono di Jakarta, Kamis (28/3/2024).
"Itu yang penting, menerima apa pun hasil keputusan agar tidak terjadi kegaduhan dan memunculkan yang tidak kita inginkan bersama," katanya.
Menurut Arfianto, ketegangan setelah pencoblosan hanya terjadi di kalangan elite politik lantaran merasa dirugikan atas hasil penghitungan suara Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Masyarakat kalangan bawah justru tidak gaduh dan terkesan menerima hasil penghitungan suara KPU.
Hal ini terlihat dari tidak adanya gelombang penolakan massa seperti yang terjadi pada Pemilu 2019.
Load more