Petugas Sudin Perhubungan Jakarta Timur mengerahkan mobil derek untuk melakukan evakuasi truk tersebut.
Proses evakuasi dilakukan setelah muatan air mineral itu dikeluarkan dari dalam boks truk. Proses evakuasi pun hanya berlangsung lima menit.
Sementara itu, petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur yang datang ke lokasi kejadian membersihkan tumpahan bensin dan oli di jalan dengan menyiram air menggunakan selang.
Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan akibat tumpahan oli dan bensin ke jalan. (ant/dpi)
Load more