Jakarta, tvOnenews.com - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) mencatat sebanyak 319.093 kendaraan meninggalkan Jakarta pada hari ini H-2 Lebaran atau Senin (8/4).
Juru Bicara Polri Kombes Pol. Iroth Lauren Recky mengatakan, data tersebut merupakan hasil laporan operasi ketupat 2024 pada Senin (8/4/2024).
"Laporan Harian Pelaksanaan Operasi Ketupat Tahun 2024 Tentang Situasi Volume Arus Lalu Lintas Yang Keluar Dan Masuk Jakarta Senin, 8 April 2024," kata Iroth dalam keterangannya.
Dirinya menjelaskan, ratusan ribu kendaraan tersebut keluar melalui sejumlah pintu tol seperti Cikupa Utama, Merak, Cikampek Utama, Kalihurip Utama dan Ciawi.
Pada gerbang tol Cikupa Utama sebanyak 37.313 Kendaraan yang keluar dari Jakarta, sedangkan Untuk Yang Masuk Jakarta sebanyak 43.034.
"Volume arus lalu lintas yang keluar Jakarta melalui gerbang tol Merak sebanyak 11.032 kendaraan sedangkan untuk yang masuk Jakarta melalui Gt Merak sebanyak 10.061 kendaraan," ucap Iroth.
Load more