Diketahui, bus tersebut mengangkut sebanyak sekitar 32-34 penumpang yang memulai perjalanan dari arah Jakarta. Termasuk hitungan pada sopir dan kondektur yang diduga mengalami mengantuk saat kecelakaan terjadi.
"Bus mengangkut 34 penumpang, termasuk sopir dan kondektur," imbuh Satake.
Satake menyebutkan Bus Rosalia Indah alami kecelakaan tunggal yang mengarah masuk Kabupaten Kendal, Jawa Tengah (Jateng) terjadi sekitar pukul 06.35 WIB pagi hari.
Pada akhirnya korban yang berasal dari dalam Bus Rosalia Indah sebanyak 7 orang meninggal dunia dan 15 orang luka-luka langsung dibawa ke Rumah Sakit (RS) Islam Weleri, Kabupaten Kendal sebagai penanganan utama para korban dalam evakuasi.
Meskipun kronologi penyebab yang terjadi kecelakaan tunggal dialami Bus Rosalia Indah masih didalami oleh pihak petugas Kepolisian untuk keterangan lebih lanjut.
Sontak, peristiwa kecelakaan maut ini menambah jumlah angka data korban yang terjadi di jalan tol oleh pihak Jasa Marga.
Load more