"Enggak di-apa-apain juga," ujar pelaku.
"Enggak ah, takut," kata korban.
Selanjutnya, korban bisa menjauh dari pelaku dan berdiri di pintu masuk toko. Pelaku lalu beralasan ingin duduk di kursi kasir. Namun, korban meminta pelaku bisa duduk di kursi khusus pelanggan yang sudah disediakan.
Pelaku kemudian duduk di kursi pelanggan dan bertanya soal ketersediaan salah satu jenis kue. "(Kue) molen ada enggak?," tanya pelaku.
"Molennya kosong," jawab korban.
Tidak lama setelah itu, pelaku pergi keluar dari toko kue tersebut.
Belum diketahui apakah pihak korban sudah melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian.
Load more