Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut menegaskan bahwa DPR perlu melakukan evaluasi terhadap undang-undang Pemilu.
"Pasti, setiap tahun kita pasti menyempurnakan kelemahan-kelemahan UU Pemilu kita," kata Cak Imin.
"Sepertinya PKB masih ingin ada angket, tujuannya adalah membaca secara detail keterpurukan demokrasi kita saat ini," terangnya.
Saat kembali dikonfirmasi mengenai rencana pertemuannya dengan Presiden terpilih Prabowo Subianto, Cak Imin menyampaikan untuk menunggu saja kelanjutannya nanti,
Cak Imin juga tidak membeberkan apakah pertemuan tersebut adalah undangan dari PKB atau bagian dari rencana Prabowo.
"Nanti lihat saja," tutup Cak Imin seraya berlenggang memasuki Gedung KPU bersama Anies.
Dalam kesempatan tersebut, Anies Baswedan sebelumnya juga sempat memberikan pernyataan.
Load more