LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
DF salah satu korban pelecehan seksual Robi Chandra di LinkedIn
Sumber :
  • tvOnenews/Mumu Mujahidin

Kabar Korban Pelecehan Seksual Oknum HR Viral di LinkedIn, Masih Trauma dan Takut Keluar Rumah hingga Akhirnya Lakukan Ini

Inilah kabar korban pelecehan seksual oknum HR yang viral di LinkedIn, merasa trauma dan takut keluar rumah. Para korban pun bersatu berani lakukan hal ini.

Kamis, 2 Mei 2024 - 08:41 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Begini kabar korban pelecehan seksual oknum mengaku HR viral di LinkedIn, bahkan sampai merasa trauma dan takut keluar rumah.

Belakangan viral mengenai korban pelecehan seksual yang dilakukan oknum mengaku HR bernama Robi Chandra di LinkedIn. 

Robi waktu itu mengaku sebagai bagian HR dari anak perusahaan Pertamina, Elnusa dan menawarkan pekerjaan sebagai sekretaris di LinkedIn. Namun, ternyata di dalam prosesnya ia malah melakukan pelecehan seksual.

Berdasarkan pengakuan korban, Robi yang mengaku HR telah melakukan aksi pelecehan seksual dengan modus pencari kerja di LinkedIn ini sejak tahun 2022.

Baca Juga :

Bahkan, diduga korban pelecehan oknum mengaku HR di LinkedIn itu ada lebih dari 15 orang perempuan dengan berbagai modus.

Salah satu korban berinisial DF mengatakan, ia ditanya hal tak pantas hingga diminta mengirimkan foto hanya menggunakan bra.

Lantas, bagaimana kabar korban pelecehan seksual oknum HR yang viral di Linkedin? 

Meski DF menjadi korban pelecehan seksual secara verbal, namun tetap menyisakan trauma bagi perempuan berusia 25 tahun itu.

"Sebenarnya, aku jadi takut kemana-mana," kata DF pilu menceritakan kisahnya, saat ditemui secara langsung oleh tim tvOnenews.com.

DF mengatakan, sejak kasusnya viral di LinkedIn, ia banyak dihubungi oleh kenalan-kenalannya.

Semua orang bertanya-tanya akan kondisinya setelah kasus pelecehan seksual yang menimpanya viral.

Meski demikian, DF mengaku merasa malu karena menjadi salah satu korban pelecehan seksual.

"Sebenarnya aku jadi korban malu, karena termasuk pelecehan seksual, walaupun hanya sebatas verbal," kata DF.

Saking banyak tekanan yang ia terima, DF mengaku juga melakukan konsultasi ke psikiater untuk menenangkan diri.

Apalagi, setelah viral, ia tidak hanya mendapat tekanan dari kasus pelecehan seksual yang menimpanya.

DF mengatakan, setelah viral, banyak komentar baik positif dan negatif yang datang kepadanya.

Tentu, komentar positif membantu DF untuk bisa tetap tegar. Namun, tak sedikit pula komentar negatif yang membuat dirinya merasa semakin disalahkan.

Menurutnya, banyak komentar yang menyalahkan dirinya karena meladeni pelaku, meski ia sama sekali tidak mengirimkan foto vulgar atau mengiyakan hal tak pantas yang diminta pelaku.

Menurut banyak komentar itu, DF mestinya tak usah melanjutkan meladeni oknum HR yang telah melecehkannya itu.

Ia bahkan bertanya-tanya apakah tindakan yang dilakukan dirinya salah, terkai memviralkan kasus pelecehan seksual yang dialaminya.

Muncul Banyak Korban

Meski DF masih merasa kebingungan, keputusannya memviralkan kasus ini membuka fenomena mengenai pelecehan seksual yang terjadi di LinkedIn.

Bahkan, usai memviralkan, banyak korban bermunculan, mengaku juga dilecehkan oleh Robi Chandra.

Para korban mulai berani bermunculan usai unggahan kisah DF viral di media sosial. 

DF serta para korban pun perlahan mencoba berani untuk berkonsultasi dengan pengacara, meski belum yakin akan langkah selanjutnya.

"Menempuh jalur hukum, kita masih konsultasi sama lawyer. Jadi aku nggak tahu akan seperti apa. Ada korban yang cukup sampai di sini, ada juga yang mau lapor. Aku dan beberapa korban lain masih memikirkan," kata DF menjelaskan.

Pelaku Ternyata bukan HR

Pihak Elnusa telah mengeluarkan klarifikasi bahwa ternyata pelaku atas nama Robi Chandra tidak bertugas merekrut karyawan di perusahaan itu.

Anak perusahaan Pertamina itu juga mengatakan, Robi Chandra kini sudah dibebastugaskan dan sedang menjalani proses investigasi untuk diberikan sanksi.

Sementara itu, pelaku sempat muncul melalui akun Instagram pada 29 April 2024 lalu. Ia mengakui semua perbuatannya dan meminta maaf.

Namun, menurut pantauan tvOnenews.com, kini pesan permintaan maaf itu sudah hilang dan pelaku diduga mengganti nama akun Instagram miliknya. (iwh)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Malaysia Kalahkan Tim Peringkat 187 Ranking FIFA, dari Dua Penalti dan Masih Kebobolan 1 Gol

Malaysia Kalahkan Tim Peringkat 187 Ranking FIFA, dari Dua Penalti dan Masih Kebobolan 1 Gol

Malaysia menang dengan skor akhir 3-1 di Stadion PAT, Bangkok, Kamis (14/11/2024). 
Kemendikdasmen Rubah Kurikulum SMK Usai Jalin Kerjasama dengan KPPMI

Kemendikdasmen Rubah Kurikulum SMK Usai Jalin Kerjasama dengan KPPMI

Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (KPPMI) bersama Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) menggelar rapat koordinasi pada Kamis (14/11/2024).
Jelang Laga Kontra Jepang, Calvin Verdonk Dapat Sorotan Khusus dari FIFA, Bicara Jujur Sebenarnya Bek NEC Nijmegen Itu Potensial Jadi Mesin Gol, tapi...

Jelang Laga Kontra Jepang, Calvin Verdonk Dapat Sorotan Khusus dari FIFA, Bicara Jujur Sebenarnya Bek NEC Nijmegen Itu Potensial Jadi Mesin Gol, tapi...

Kualitasnya diakui, FIFA sampai beri sorotan penuh pada Calvin Verdonk jelang Timnas Indonesia hadapi Jepang. Katanya performa impresifnya di NEC Nijmegen itu..
Sudah Salaman dengan Erick Thohir, PSSI Mulai Naturalisasi Dua Pemain Keturunan untuk Bela Timnas Indonesia U-20

Sudah Salaman dengan Erick Thohir, PSSI Mulai Naturalisasi Dua Pemain Keturunan untuk Bela Timnas Indonesia U-20

Dimulainya proses naturalisasi Tim Geyspen dan Dion Markx ini ditandai oleh keduanya bersalaman dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. 
Tidak Ada Kapoknya usai Rugikan Timnas Indonesia, Bahrain Mencoba Kelabui Wasit Berkali-kali di Laga Kontra China

Tidak Ada Kapoknya usai Rugikan Timnas Indonesia, Bahrain Mencoba Kelabui Wasit Berkali-kali di Laga Kontra China

Bahrain mencoba mengelabui wasit dalam berbagai kesempatan saat menghadapi China, setelah merugikan Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Juru Kunci, Jepang Kokoh di Puncak

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Juru Kunci, Jepang Kokoh di Puncak

Posisi puncak klasemen Grup C masih diisi oleh Jepang dengan 10 poin dari empat pertandingan.
Trending
Malaysia Kalahkan Tim Peringkat 187 Ranking FIFA, dari Dua Penalti dan Masih Kebobolan 1 Gol

Malaysia Kalahkan Tim Peringkat 187 Ranking FIFA, dari Dua Penalti dan Masih Kebobolan 1 Gol

Malaysia menang dengan skor akhir 3-1 di Stadion PAT, Bangkok, Kamis (14/11/2024). 
Kemendikdasmen Rubah Kurikulum SMK Usai Jalin Kerjasama dengan KPPMI

Kemendikdasmen Rubah Kurikulum SMK Usai Jalin Kerjasama dengan KPPMI

Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (KPPMI) bersama Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) menggelar rapat koordinasi pada Kamis (14/11/2024).
Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Jepang, Taisei Marukawa: Tidak Aneh Kalau Hasilnya...

Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Jepang, Taisei Marukawa: Tidak Aneh Kalau Hasilnya...

Laga Timnas Indonesia vs Jepang dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan berlangsung pada 15 November 2024 besok di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Omongan Pelatih Brasil Soal Welber Jardim Terbukti, Dulu Bilang Pemain Timnas Indonesia U-19 Itu Bakal Bersinar Jika...

Omongan Pelatih Brasil Soal Welber Jardim Terbukti, Dulu Bilang Pemain Timnas Indonesia U-19 Itu Bakal Bersinar Jika...

Mantan pelatih dari Tim Brasil U-17, Philip Leal, ternyata pernah menyoroti kualitas permainan dari penggawa Timnas Indonesia kelompok umur yakni Welber Jardim.
Suasana Kurang Kondusif Terjadi di Sesi Konferensi Pers Jepang Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, sampai Hajime Moriyasu dan Wataru Endo Kebingungan

Suasana Kurang Kondusif Terjadi di Sesi Konferensi Pers Jepang Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, sampai Hajime Moriyasu dan Wataru Endo Kebingungan

Suasan kurang kondusif terjadi pada sesi konferensi pers Jepang jelang pertandingan melawan Timnas Indonesia di laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Padahal Sudah Imbang Lawan Timnas Indonesia, Bahrain Terheran-heran Masih Banyak Pihak yang Lebih Jagokan Skuad Garuda, Dragan Talajic sampai Bilang...

Padahal Sudah Imbang Lawan Timnas Indonesia, Bahrain Terheran-heran Masih Banyak Pihak yang Lebih Jagokan Skuad Garuda, Dragan Talajic sampai Bilang...

Bahrain kini makin terheran-heran, mengingat banyak pihak yang semakin percaya bahwa Timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
Shin Tae-yong Komentari Hasil Imbang Australia Vs Arab Saudi: Grup C Tak Bisa Diprediksi

Shin Tae-yong Komentari Hasil Imbang Australia Vs Arab Saudi: Grup C Tak Bisa Diprediksi

Shin Tae-yong menjawab pertanyaan awak media terkait Australia yang meraih hasil kacamata saat menjamu Arab Saudi.
Selengkapnya
Viral