Jakarta, tvOnenews.com - Setelah dua kali mangkir dari panggilan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali akhirnya datang memenuhi panggilan KPK pada Selasa (7/5/2024) pagi didampingi kuasa hukumnya untuk diperiksa sebagai tersangka dugaan pemotongan insentif ASN di lingkungan Badan Pelayanan Pajak Daerah (BPPD) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo.
Dia datang menggunakan topi dan masker hitam mengenakan jaket untuk menghindari media yang telah menunggunya.
Kepala pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan Bupati Sidoarjo telah hadir untuk dilakukan pemeriksaan.
“Iya sudah hadir sekitar jam 08.16 WIB,” kata Ali saat dikonfirmasi.
Ali belum memberikan penjelasan lebih lanjut terkait pemeriksaan Muhdlor Ali.
Sebagai informasi, Muhdlor Ali sudah dua kali mangkir dari panggilan KPK dalam kasus tersebut.
KPK sebelumnya telah menetapkan Muhdlor Ali sebagai tersangka dugaan pemotongan insentif ASN di lingkungan Badan Pelayanan Pajak Daerah (BPPD) Pemkab Sidoarjo.
Load more