Jakarta, tvOnenews.com - Mantan capres nomor urut 3 di Pilpres 2024 Ganjar Pranowo mengaku akan tetap menjadi anggota partai setelah perhelatan Pilpres 2024 selesai.
Diketahui, Ganjar adalah kader senior PDIP. Dia mengatakan akan terus berkegiatan sebagai politisi. Namun, sebagai anggota partai.
“Oh kalau saya anggota partai, saya anggota partai, maka tidak akan berhenti berkegiatan politik. Manusia, human, itu ya bisa meninggal/mati sekali, tapi kalau sekali politisi bisa mati berkali-kali,” kata Ganjar di Posko TPN Ganjar-Mahfud, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (6/5/2024).
Lebih lanjut, mantan Gubernur Jawa Tengah itu menjelaskan bahwa kegiatannya cukup banyak sebagai kader PDIP.
Dalam waktu dekat, dia menyebut akan disibukkan dengan agenda Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PDIP.
“Dan kegiatan kita cukup banyak, kegiatan kami cukup banyak, utama PDIP sebentar lagi mau Rakernas menentukan sikap. Tentu kita sangat sibuk,” ujarnya.
Sebelumnya, Ganjar menegaskan akan menjadi oposisi atau berada di luar pemerintahan Prabowo-Gibran.
Hal itu ditegaskan Ganjar di hadapan pimpinan partai politik pengusungnya dan pimpinan TPN Ganjar-Mahfud dalam acara Halalbihalal TPN Ganjar-Mahfud.
“Kita tidak akan pernah berhenti untuk mencintai republik ini. Kita akan mengawal dengan benar dan saya declare pertama, saya tidak akan bergabung di pemerintahan ini (Prabowo-Gibran),” kata Ganjar.
Kendati demikian, dia menuturkan akan tetap menghormati pemerintahan Prabowo-Gibran. Dia menyebut akan ikut mengawasi jalannya pemerintahan Prabowo-Gibran nanti dengan cara yang benar.
“Kami akan melakukan kontrol dengan cara yang benar sehingga moralitas politiknya ada, cara berpolitik yang benar mesti naik kelas dan semua sama-sama terhormat. Tidak perlu saling mencibir,” jelas Ganjar. (saa/nsi)
Load more