Solo, tvOnenews.com - Buntut Ganjar mendeklarsikan diri sebagai oposisi di pemerintahan Prabowo-Gibran menuai komentar dari berbagai kalangan.
Bahkan, hal itu juga direspons Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka. Dan, awalnya Gibran juga sempat kaget dengan keputusan Ganjar.
Tetepi, ia mengaku tidak mempermasalahkan sikap yang diambil mantan Gubernur Jawa Tengah itu.
"Oh ya? Deklarasi? Yaudah nggak papa," ucap Gibran, di Solo Selasa (7/5/2024).
Selain itu, Gibran juga meminta agar program pemerintah yang akan dijalankannya bisa dikawal.
"Tetap mohon dikawal dari luar ya. Siapa pun itu, masukan-masukan dari dalam, dari luar, dari oposisi tetap kita tampung ya. Tidak masalah," bebernya.
Lebih lanjut, Gibran menilai bahwa deklarasi itu mungkin saja juga akan sejalan dengan partai yang menaungi Ganjar yakni PDIP.
Load more