LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Cover Story One : Kasus Jasad Kasir Dalam Koper
Sumber :
  • Istimewa

Cover Story One : Kasus Jasad Kasir Dalam Koper

Kedua anak RM (50) yang menjadi korban pembunuhan yang mayatnya dimasukkan ke dalam koper masih tak menyangka ibunda tercinta mereka menjadi korban pembunuhan. 

Kamis, 9 Mei 2024 - 17:00 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Kedua anak RM (50) warga Gang H Ijos, Kelurahan Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat, yang menjadi korban pembunuhan yang mayatnya dimasukkan ke dalam koper dan dibuang di kawasan Jalan Inspeksi Kalimalang, Desa Sukadanau, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi pada Rabu (24/4/2024), masih tak menyangka ibunda tercinta mereka menjadi korban pembunuhan. 

Anak pertama RM yakni AL (22) menceritakan sebelum mamahnya  menjadi korban pembunuhan, tidak pernah memiliki firasat apapun, namun dikala jelang lebaran, anak kedua korban selalu diberikan pesan untuk senantiasa menjaga diri baik-baik.

"Sebelumnya disampaikan terakhir almarhumah tidak ada karena kita beraktivitas pun normal tidak ada pirasat apapun dari mamah. Cuman mamah itu pernah sebelum lebaran itu kaya cuma ngasih nasehat aja ke kita "kalian jaga diri baik-baik " terakhir itu aja ke kita,"ujar AL kepada tvOnenews.com.

AL mengatakan sebelumnya pun tidak menaruh firasat kepada mamahnya itu, karena sewaktu korban masih ada tidak ada menunjukkan gelagat memiliki suatu masalah.

"Tidak ada pesan sama sekali karena memang tidak tahu juga kejadian seperti ini dan ibu juga sebelumnya ga pernah ngasih firasat yang aneh-aneh gitu makanya kaget aja ketika mendengar seperti ini,"katanya.

Baca Juga :

"Sebelum kejadian kita lagi baik-baik aja, mamah juga biasanya curhat masalah kerjanya, tapi dari sebelum kejadian akhir-akhir ini mamah ga ada cerita ada masalah apapun,"sambung AL.

Polisi Ungkap Motivasi Pelaku Tega Habisi RM

Polisi mengungkap sebelum terjadi pembunuhan ada percakapan antara pelaku AARN (28) dengan korban RM (50) di sebuah hotel yang berada di dekat kawasan Stasiun Bandung. Direskrimum Polda Metro Jaya Kombes Wira Satya Triputra membeberkan antara AARN dan RM memiliki hubungan spesial. Dalam penyelidikan itu, terungkap alasan awal AARN mengajak korban ke hotel. Namun, seusai itu terjadi cekcok antara AARN dengan korban, karena korban menanyakan status hubungan mereka. AARN pun menjawab bahwa hubungan mereka hanyalah untuk bersenang-senang saja.

"Kata-kata yang membuat tersangka emosi, yaitu korban menanyakan status hubungan mereka 'kita mau bagaimana'" "Kemudian tersangka menjawab 'ini kan cuma seneng-seneng saja," katanya saat konferensi pers di Jakarta, Jumat (03/05/2024).

Tak hanya itu saja, korban masih mendesak AARN untuk bertanggung jawab menikahi korban.  AARN pun menjawab, jika ingin menikah maka biayanya menggunakan uang setoran perusahaan yang dibawa oleh korban. Akan tetapi, korban menolak karena ia takut jika menikah dengan AARN tapi menggunakan uang perusahaan.  

"Kemudian korban menyatakan bahwa intinya tersangka harus bertanggung jawab untuk menikahi korban. Kemudian tersangka menjawab 'Kamu pinjem uang setoran ini, nanti kita nikah,' namun korban menolak," ungkapnya.  

Keduanya cekcok dan perkataan korban membuat tersangka sakit hati sehingga melakukan penganiayaan dan akhirnya membunuh korban.   

"Usai membunuh diketahui tersangka membeli koper sebanyak dua kali. Setelah itu korban diletakkan ke dalam koper dengan posisi miring dan tertelungkup," katanya.  

Jasad korban yang sudah dimasukkan ke dalam koper, kemudian dibawa keluar oleh tersangka dari hotel dan menuju Tangerang, Banten. Kemudian bertemu dengan adiknya yang berinisial AT (21) untuk membantu membuang koper tersebut.   

"Pada Kamis (25/04/2024) pukul 00.30 koper tersebut dibuang di Jalan Raya Inspeksi Kalimalang Kampung Tangsi RT 003/006, Desa Sukadanau, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi," katanya.   


Pelaku Membunuh RM karena Butuh Modal Menggelar Resepsi Pernikahan

Dalam pemeriksaan polisi, diketahui pelaku AARN membutuhkan modal untuk menggelar resepsi pernikahan. Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Rovan Richard Mahenu menjelaskan pihaknya menduga ada motif kebutuhan ekonomi karena pelaku mau menikah.   

"Sampai saat ini masih dilakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi dan diperkuat dengan bukti-bukti yang dikumpulkan oleh penyidik, " katanya. 

Sementara itu Kapolsek Cikarang Barat Kompol Gurnald Patiran menjelaskan pelaku ditangkap di rumah istrinya di Palembang pada Selasa (30/04/2024). 

"Ditangkap di rumahnya keluarga istrinya, pelaku baru menikah ijab kobul pada Maret dan rencana 5 Mei 2024 mau resepsi makanya dia ke sana untuk melaksanakan resepsi," katanya. 

Pelaku pembunuhan wanita dalam koper, AARN, rencananya akan melangsungkan resepsi pernikahan di Gedung Auditorium Muhammadiyah Palembang pada 5 Mei 2024.  Sebelumya, pelaku telah menikahi istrinya bernama Ade Lista Putri pada Maret 2024 lalu. Keluarga istri pelaku, M Ali Rahman, mengatakan proses pernikahan mereka berlangsung pada Maret 2024, atau sekitar 2 bulan yang lalu. 

"Sekitar dua hari sebelum puasa Ramadhan kemarin menikahnya, hanya acara ijab kabul saja," ungkap Ali, Jumat (03/05/2024).  

Akibat kejadian ini, keluarga juga dengan berat hati akan membatalkan perayaan resepsi tersebut. Sementara itu, pengurus Gedung Auditorium Muhammadiyah Palembang, Salamun, mengatakan AARN beserta istri telah menyewa gedung.

"Iya benar, untuk pemesan melalui wedding organizer," ujarnya. 

Menurutnya, besaran sewa gedung sendiri sebenarnya Rp25 juta. Hanya saja, untuk acara tersebut mendapatkan potongan menjadi Rp20 juta. 

"Sewa gedung sendiri sudah dilunasi juga pada tanggal 30 April 2024 kemarin," tuturnya. 


Pelaku Menasehati Anak Korban Tidak Mencari Ibunya

AL tidak pernah menyangka, pelaku pembunuh ibunya adalah orang yang pernah memberi nasihat kepadanya. AL tidak pernah menaruh curiga terhadap pelaku AARN. Sebelum pelaku ditangkap oleh pihak kepolisian, AL menceritakan pernah bertemu dengan AARN ketika ia mencoba mencari ibunya yang hilang tanpa kabar. 

AL sempat mencari ibunya di perusahaan tempat RM bekerja. Namun saat itu, kata AL, pelaku seolah-olah menasehati dan mencegah untuk tidak langsung melaporkan mamah yang sempat hilang tersebut.

"Saya sempat sebelumnya itu ketemu dengan pelaku makanya ga nyangka gitu kenapa dia. Pelaku pas ketemu dengan saya cerita kronologinya bahwa mamah ada di kantor, tetapi izin untuk setor ke bank, terus saya sempat lapor ke polisi karena udah 24 jam, tapi pelaku sempat nahan saya untuk lapor,"ujar Alya kepada tvOnenews.com, Kamis (02/05/2024). 

Meski harus menanggung kesedihan atas kehilangan ibunya, AL sebagai anak mengaku sedikit lega karena seminggu pasca kejadian pelaku berhasil ditangkap oleh pihak kepolisian. 

"Pasti kalau perasaan masih sedih tapi setelah ada informasi penangkapan pelaku sedikit lega. Alhamdulillah gitu poresenya juga tidak lama hanya seminggu setelah kejadian,"ungkapnya. 

Diketahui oleh Alya, bahwa ibunya itu tidak terlalu dekat dengan pelaku. 

"Ga nyangka sama sekali karena terakhir ini pelaku ini sebenarnya mungkin setahu aku tidak terlalu dekat juga sama mamah, karena pelaku orang dari perusahaan pusat,"katanya. 

Ia berharap pelaku yang menghilangkan nyawa ibunya dengan kejam itu bisa dihukum seberat-beratnya. 

"Harapan dari keluarga pelaku mendapatkan hukuman setimpal jangan sampai ada ketidakadilan, maunya sih dihukum seberat-beratnya karena mau bagaimana pun pelaku telah menghilangkan nyawa,"harap Alya. 

Saksikan selengkapnya di Program Cover Story One, Kamis 9 Mei 2024 Pukul 22.00 WIB.

(tim/ant/ila/fis)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Dicemooh Suporter Lawan, Thom Haye Terlibat Adu Mulut dengan Mantan Rekan Satu Tim

Dicemooh Suporter Lawan, Thom Haye Terlibat Adu Mulut dengan Mantan Rekan Satu Tim

Thom Haye menjadi salah satu aktor kemenangan atas timnya Almere City FC dari mantan timnya sendiri, SC Heerenveen.
Kisah Mualaf Christian Rontini, Menantu Cristian Gonzales yang Bikin Timnas Indonesia Gagal Ditekuk Filipina di Piala AFF 2024

Kisah Mualaf Christian Rontini, Menantu Cristian Gonzales yang Bikin Timnas Indonesia Gagal Ditekuk Filipina di Piala AFF 2024

Menantu Cristian Gonzales, Christian Rontini menjadi bagian skuad Filipina menekuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 mantap mualaf saat main di klub Liga 1.
Pengamat: Faktor Emosi Mainkan Peran Besar Atas Kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Pengamat: Faktor Emosi Mainkan Peran Besar Atas Kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Tampil dengan pemain muda dan hanya butuh hasil imbang menuju semifinal Piala AFF 2024, Timnas Indonesia justru kalah 0-1 dari Filipina. 
Sudah Tak Tahan Lagi, Tanpa Hiraukan Larangan Betrand Peto untuk Dekat dengan Pria Lain, Sarwendah Datang ke Rumah Boy William, Mereka Akhirnya...

Sudah Tak Tahan Lagi, Tanpa Hiraukan Larangan Betrand Peto untuk Dekat dengan Pria Lain, Sarwendah Datang ke Rumah Boy William, Mereka Akhirnya...

Sudah tak tahan lagi, tanpa hiraukan larangan Betrand Peto untuk dekat dengan pria lain, Sarwendah datang ke rumah Boy William dan akhirnya...
Pernyataan Menohok Erick Thohir setelah Kekalahan Timnas Indonesia Atas Filipina di Kandang Sendiri, Menurutnya Shin Tae-yong Harus…

Pernyataan Menohok Erick Thohir setelah Kekalahan Timnas Indonesia Atas Filipina di Kandang Sendiri, Menurutnya Shin Tae-yong Harus…

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan komentarnya soal kekalahan Timnas Indonesia atas Filipina di Piala AFF 2024. Sebagaimana diketahui skuad Garuda pada -
Hubungan Fuji dan Aisar Khaled Akan Resmi Jadi Pacar? Terawangan Jeng Nimas Bilang Mereka Itu Akan...

Hubungan Fuji dan Aisar Khaled Akan Resmi Jadi Pacar? Terawangan Jeng Nimas Bilang Mereka Itu Akan...

Akankah Fuji dan Aisar Khaled resmi berpacaran? Jeng Nimas, seorang ahli tarot telah menerawang kemungkinannya. Seperti apa kelanjutan hubungan mereka? Simak!
Trending
Blak-blakan Shin Tae-yong Soal Kartu Merah Muhammad Ferarri dan Marselino Ferdinan di Piala AFF 2024: Kecewa, Timnas Indonesia Jadi Sulit Cetak Gol

Blak-blakan Shin Tae-yong Soal Kartu Merah Muhammad Ferarri dan Marselino Ferdinan di Piala AFF 2024: Kecewa, Timnas Indonesia Jadi Sulit Cetak Gol

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku kecewa dengan para penggawa Garuda yang kerap mendapat hukuman kartu merah sepanjang turnamen Piala AFF 2024.
Komentator Korea Selatan Beri Sindiran Menusuk usai Ferarri Dapat Kartu Merah di Laga Timnas Indonesia Vs Filipina: Shin Tae-yong Harusnya…

Komentator Korea Selatan Beri Sindiran Menusuk usai Ferarri Dapat Kartu Merah di Laga Timnas Indonesia Vs Filipina: Shin Tae-yong Harusnya…

Komentator Liga Korea Selatan beri sindiran menohok kepada kartu merah yang didapat Ferarri pada pertandingan Piala AFF 2024 antara Timnas Indonesia Vs FIlipina
Reaksi Berkelas Erick Thohir Soal Timnas Indonesia Gugur di Piala AFF 2024, Bicara Evaluasi Pelatih, Katanya...

Reaksi Berkelas Erick Thohir Soal Timnas Indonesia Gugur di Piala AFF 2024, Bicara Evaluasi Pelatih, Katanya...

Ketua PSSI Erick Thohir angkat bicara soal Timnas Indonesia yang gagal lolos ke babak semifinal Piala AFF 2024. Dia bicara soal evaluasi pelatih, katanya...
Rencana Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Akhirnya Terbongkar, Ternyata STY Sudah Lama Persiapkan Hal ini...

Rencana Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Akhirnya Terbongkar, Ternyata STY Sudah Lama Persiapkan Hal ini...

Rencana jangka panjang Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia akhirnya kini terungkap, ternyata selama ini STY sudah lama persiapkan hal tak terduga ini.
Red Sparks Jauhi IBK Altos, Ini Klasemen Terbaru V-League 2024-2025 Usai Megawati Hangestri Win Streak 6 Kali

Red Sparks Jauhi IBK Altos, Ini Klasemen Terbaru V-League 2024-2025 Usai Megawati Hangestri Win Streak 6 Kali

Red Sparks berhasil mengalahkan GS Caltex dengan skor 3-1 (24-26, 25-16, 25-15, 25-17) di Daejeon, Sabtu (22/12/2024). 
PSSI Diminta Tunjuk Indra Sjafri sebagai Pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 usai Shin Tae-yong Gagal Bawa Skuad Garuda ke Semifinal

PSSI Diminta Tunjuk Indra Sjafri sebagai Pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 usai Shin Tae-yong Gagal Bawa Skuad Garuda ke Semifinal

PSSI diminta untuk menunjuk Indra Sjafri sebagai pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 usai Shin Tae-yong gagal bawa skuad Garuda lolos ke semifinal.
Top 3 Sport: Ko Hee-jin Marah Pada Megawati Hangestri? Pelatih Red Sparks Prediksi Mega dan Vanja Bukilic, dan Top Skor Red Sparks di Laga kontra GS Caltex

Top 3 Sport: Ko Hee-jin Marah Pada Megawati Hangestri? Pelatih Red Sparks Prediksi Mega dan Vanja Bukilic, dan Top Skor Red Sparks di Laga kontra GS Caltex

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin marah pada Megawati Hangestri? Pada laga kontra GS Caltex Ko Hee-jin bahkan sempat prediksi Megatron dan Vanja Bukilic jadi top
Selengkapnya
Viral