Jakarta, tvOnenews.com - Tingkah Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) kembali menuai sorotan seusai terlihat mendorong badan Priden Jokowi, saat kunjungan kerja di Konawe, Sulawesi Tenggara.
Pihak Istana akhirnya mengklarafikasi video viral di media sosial (medsos) terkait kejadian tersebut.
Adapun, dalam video viral itu tampak ada seorang warga yang ingin menghampiri Presiden Jokowi, ketika ingin doorstop dengan wartawan, Selasa (14/5/2024).
Melihat kejadian itu, salah satu anggota Paspampres bertubuh tegab berusaha menghalang seseorang itu mendekati Presiden Jokowi.
Akan tetapi, karena ada dorongan, Paspampres tersebut tampak menyentuh Presiden Jokowi.
Asisten Intelijen Komandan Paspampres (Asintel Danpaspampres) Kolonel Kav Herman Taryaman menilai peristiwa tersebut sesuai pengamanan.
"Terkait adanya video yang beredar di media sosial, Paspampres mengamankan seseorang pada saat Bapak Presiden Joko Widodo menyampaikan doorstop di depan media bertempat di RSUD Kabupaten Konawe Propinsi Sulawesi Tenggara hari Selasa tanggal 14 Mei 2024," ujar Herman dalam keterangan melalui pesan singkat yang diterima di Jakarta, Selasa (14/5/2024).
Load more