"Data yang kami terima, dari segi umur yg paling banyak umur rata-rata 25 tahun sampai 45 tahun. Kemudian ada anak-anak berumur 6 tahun," sambungnya.
RSUD dr. Pirngadi Medan melihat ada peningkatan pasien yang terjungkit virus HIV/AIDS.
"Kami melihat penularan itu rentan terjadi melalui cairan tubuh atau melalui darah, sperma dan juga ASI pada ibu," bebernya.
Kedepan, Pemerintah Kota Medan melalui Pihak RSUD Dr Pirngadi Medan dan pihak pihak terkait tentu adanya kebijakan lebih tepat untuk menangani hal HIV/AIDS ini.
"Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap berhati hati dalam pergaulan dan pertemanan agar terhindar dari virus ini," tandasnya.(bhn/muu)
Load more