Didapati terduga pelaku tersebut kerap bergonta-ganti namanya sebelum dibekuk pihak kepolisian.
"Dia berganti nama. Panggilan di tempat kerja (kuli bangunan) mengaku bernama Robi,’’ ungkapnya.
Mantan Kabareskrim Polri periode 2009-2011, Komjen Pol (Purn) Ito Sumardi mengungkap secara perlahan kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon mulai menemui titik terang.
Hal itu diungkapkannya saat melangsungkan wawancara khusus dalam program One on One tvOne pada Jumat (24/5/2024).
Keyakinan tersebut didapati Ito Sumardi usai Polda Jawa Barat menangkap Pegi Setiawan satu dari tiga terduga DPO kasus pembunuhan Vina dan Eky.
Menurutnya Pegi Perong bakal mengungkap fakta sebenarnya dalam kasus pembunuhan yang hangat diperbincangkan publik.
"Pegi nanti akan cerita perannya dia apa, sebagai pelaku utama kah, atau kah mungkin dia hanya bersama-sama, atau mungkin ada kaitan Pegi dengan korban. Kita kan belum tahu, ya ini sekarang sedang kita kembangkan," kata Ito Sumardi dikutip pada Sabtu (25/5/2024).
Tak hanya itu, publik turut serta bertanya-tanya tentang sosok Linda yang merupakan sahabat dari almarhumah Vina.
Load more