LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pegi Setiawan alias Perong terduga buronan pelaku pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com

Terungkap, Alasan 64 Pengacara Bela Pegi Perong pada Kasus Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon

Pegi Setiawan alias Perong diduga merupakan otak pelaku pemerkosaan dan pembunuhan terhadap Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat pada 2016 silam.

Jumat, 31 Mei 2024 - 06:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pegi Setiawan alias Perong diduga merupakan otak pelaku pemerkosaan dan pembunuhan terhadap Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat pada 2016 silam.

Kini sosok Pegi pun menyita perhatian publik usai ditangkap kepolisian usai diduga lari dari kasus pembunuhan tersebut selama delapan tahun lamanya.

Namun, belakangan publik kembali dihebohkan pada kasus tersebut usai Pegi secara terang-terangan mengaku bukan pelaku pemerkosaan disertai pembunuhan terhadap Vina dan Eky.

Lantas sejumlah pengacara pun ikut berbondong-bondong mempercayai jika Pegi bukan pelaku pembunuhan yang diburu polisi 8 tahun lamanya.

64 Pengacara Siap Bela Pegi Setiawan Tak Bersalah Pada Kasus Pembunuhan Vina dan Eky 

Baca Juga :

Muchtar Effendi selaku kuasa hukum Pegi mengaku tersapat antrean dari para pengecara untuk menjadi Penasihat Hukum terduga pelaku pembunuhan itu.

Tak tanggung-tanggung, Muchtar menyebut puluhan pengacara telah menanti tanda tangan Pegi untuk diberi kuasa sebagai Penasihat Hukum dalam mengawal kasus tersebut.

"Ada perubahan surat kuasa dan penambahan. Jadi perubahannya itu karena adanya penambahan yang jumlahnya begitu besar, membengkak dari pada jumlah penerima kuasa atau PH yang akan mendampingi daripada calon klien kami," katanya kepada awak media, Jakarta, Kamis (30/5/2024).

Muchtar mengaku puluhan pengacara tersebut mengantre persetujuan Pegi untuk dijadikan kausa hukumnya.

Menurutnya terdapat alasan tertentu 64 pengacara tersebut mau menjadi Penasehat Hukum dari Pegi Setiawan yang disebut polisi sebagai Perong.

"Kurang lebih 64 itu pun kemungkinan masih bertambah, ini menunjukkan antusiasme dari rekan-rekan semuanya sangat tinggi dan peduli terhadap kasus yang berkembang," katanya.

Polda Jawa Barat Tangkap DPO Pegi Perong

Belakangan juga publik dihebohkan usai kepolisian menangkap satu dari tiga orang yakni Pegi Setiawan alias Perong.

Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Jules Abraham Abast mengatakan pelaku ditangkap pihaknya pada Selasa (21/5/2024) di Kota Bandung, Jawa Barat.

Bahkan, penangkapan Pegi Perong dinilai mampu membuka tabir misteri kasus pembunuhan Vina dan Eky pada 2016 silam.

Pegi Perong Diduga Otak Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon

Jules mengungkap Pegi Perong diduga sebagai otak pelaku pembunuhan terhadap sejoli muda Vina dan Eky.

Menurutnya dugaan Pegi Perong sebagai otak pelaku pembunuhan didapati pihak kepolisian dari pengungkapan kasus yang sebelumnya telah dilakukan.

"Tersangka Perong diduga sebagai otak kasus pembunuhan disertai pemerkosaan yang terjadi pada Agustus 2016 silam," ungkap Jules dalam keterangannya, Jakarta, Rabu (22/5/2024).

Pegi Perong Kerap Benganti Nama

Sejak diduga melakukan aksi pembunuhan terhadap kedua korbannya itu, Pegi pun memulai pelariannya.

Jules mengaku Pegi kerap berpindah tempat dari persembunyiannya selam 8 tahun pelariannya.

"Polisi sempat mengalami kesulitan saat melacak keberadaan Perong. Selain berpindah tempat, diantaranya Cirebon dan Bandung," kata Jules.

Tak hanya itu, kepolisian turut mendapati pengakuan dari terduga pelaku tersebut saat dirinya melakukan pelarian.

Didapati terduga pelaku tersebut kerap bergonta-ganti namanya sebelum dibekuk pihak kepolisian.

"Dia berganti nama. Panggilan di tempat kerja (kuli bangunan) mengaku bernama Robi,’’ ungkapnya.

Adapun pihak Polda Jawa Barat kini telah menghapus dua nama DPO lainnya yakni Andi dan Dani dengan alasan fiktif.

Kasus Pembunuhan Vina dan Eky Terungkap

Kasus pembunuhan terhadap Vina dan Eky terjadi pada Agustus 2016 dengan pelaku geng motor di Cirebon, Jawa Barat.

Polresta Cirebon menetapkan 11 anggota geng motor sebagai tersangka kasus pembunuhan disertai pemerkosaan tersebut.

Sebelumnya kasus kematian Vina dan Eky ditengarai akibat kecelakaan lalu lintas yang terjadi.

Namun, sejoli muda itu ternyata menjadi korban pembunuhan sadis oleh geng motor tersebut.

Hingga saat ini terdapat tiga orang tersangka pembunuhan dan pemerkosaan yang masih buron usai 8 tahun kasus tersebut.

Polisi mengungkap ketiga pelaku yang buron itu beridentitas Andi (23), Dani (20), dan Pegi alias Perong (22).

Sementara 8 pelaku lain yang telah menjalani masa hukumannya yakni Jaya, Supriyanto, Eka Sandi, Hadi Saputra, Eko Ramadhani, Sudirman, Rivaldi Aditya Wardana, dan Saka Tatal. (raa)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jepang Dapat Amunisi Baru, Hajime Moriyasu Beri Peringatan kepada Timnas Indonesia

Jepang Dapat Amunisi Baru, Hajime Moriyasu Beri Peringatan kepada Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Jepang, Hajime Moriyasu, seakan memberi peringatan kepada kepada Timnas Indonesia jelang duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada November ini.
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Alami Penundaan, Sosok yang Dekat dengan Pemain Keturunan Ini Bongkar Alasannya

Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Alami Penundaan, Sosok yang Dekat dengan Pemain Keturunan Ini Bongkar Alasannya

Proses naturalisasi pemain keturunan Mauro Zijlstra harus mengalami penundaan, sosok yang dekat dengan para pemain keturunan ini menjelaskan alasan sebenarnya.
Media Jepang Sebut Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Tidak Menyukai Samurai Biru, Hajime Moriyasu Beri Respons Tak Terduga

Media Jepang Sebut Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Tidak Menyukai Samurai Biru, Hajime Moriyasu Beri Respons Tak Terduga

Sebuah media Jepang menyebut pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tidak menyukai Timnas Jepang, namun Hajime Moriyasu memberi respons yang tak terduga.
144 Pegolf Internasional Jaga Performa dan Kebugaran di Turnamen Indonesian Masters 2024

144 Pegolf Internasional Jaga Performa dan Kebugaran di Turnamen Indonesian Masters 2024

Dalam bermain golf membutuhkan keseimbangan pikiran dan tubuh.
Teks Khutbah Jumat Singkat 8 November 2024: Mengagungkan Kuburan secara Berlebihan

Teks Khutbah Jumat Singkat 8 November 2024: Mengagungkan Kuburan secara Berlebihan

Tema teks khutbah Jumat singkat kali ini menjadi rekomendasi bagi khatib saat ceramah bertajuk tentang "kuburan" pada pelaksanaan shalat Jumat, 8 November 2024.
Banyak Temuan Sesar Patahan Lempeng Bumi, BMKG Pasang Alat Deteksi Gempa di Kabupaten Sragen

Banyak Temuan Sesar Patahan Lempeng Bumi, BMKG Pasang Alat Deteksi Gempa di Kabupaten Sragen

BMKG memasang alat pendeteksi gempa di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, menyusul adanya patahan sesar di lapisan permukaan bumi yang terdeteksi di wilayah tersebut.
Trending
Trik ‘Licik’ Jepang Jelang Jumpa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Trik ‘Licik’ Jepang Jelang Jumpa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

AFC dan FIFA terlibat dalam skenario 'licik' Jepang untuk mengalahkan Timnas Indonesia di laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Jumat (15/11/2024) malam.
Harga Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Jepang Bikin Fans Negeri Samurai Biru Kaget, Tapi Moriyasu Bilang...

Harga Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Jepang Bikin Fans Negeri Samurai Biru Kaget, Tapi Moriyasu Bilang...

Dalam waktu dekat, Timnas Indonesia menjamu Jepang pada lanjutan pertandingan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Gelora Bung Karno
Bikin Was-was Hajime Moriyasu, Jawaban Berkelas Kevin Diks saat Ditanya Apakah Bakal Bermain di Laga Timnas Indonesia Melawan Jepang

Bikin Was-was Hajime Moriyasu, Jawaban Berkelas Kevin Diks saat Ditanya Apakah Bakal Bermain di Laga Timnas Indonesia Melawan Jepang

Pemain keturunan timnas Indonesia, Kevin Diks buka menjawab soal apakah dirinua bisa bermain saat melawan Jepang di laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia
Prediksi Line Up Terkuat Timnas Indonesia Vs Jepang dengan Skenario Terburuk Mees Hilgers Harus Absen karena Cedera

Prediksi Line Up Terkuat Timnas Indonesia Vs Jepang dengan Skenario Terburuk Mees Hilgers Harus Absen karena Cedera

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tampaknya harus menyiapkan skenario terburuk saat Mees Hilgers absen melawan Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Marselino Ferdinan Jadi Sorotan di Forum Oxford United Usai Tolak Tawaran Hampir Rp7 Miliar, hingga Kevin Diks Dipastikan Segera Bela Timnas Indonesia

Marselino Ferdinan Jadi Sorotan di Forum Oxford United Usai Tolak Tawaran Hampir Rp7 Miliar, hingga Kevin Diks Dipastikan Segera Bela Timnas Indonesia

Marselino Ferdinan jadi sorotan di forum Oxford United usai tolak tawaran hampir Rp7 miliar, hingga Kevin Diks dipastikan segera bela Timnas Indonesia.
Respons Netizen Thailand Usai Tahu Akan Lawan Timnas Futsal Indonesia, Salah Fokus dengan Jadwal Anyar

Respons Netizen Thailand Usai Tahu Akan Lawan Timnas Futsal Indonesia, Salah Fokus dengan Jadwal Anyar

Empat tim, Timnas Futsal Indonesia, Vietnam, Thailand dan Australia akan berebut untuk menjadi yang terbaik dalam ajang futsal tingkat ASEAN ini. 
Padahal Cuma Main di Liga 2 Belanda, Media Eropa Soroti Keputusan Timnas Indonesia yang Selalu Panggil Ivar Jenner, Katanya...

Padahal Cuma Main di Liga 2 Belanda, Media Eropa Soroti Keputusan Timnas Indonesia yang Selalu Panggil Ivar Jenner, Katanya...

Keputusan pelatih Shin Tae-yong yang selalu memanggil Ivar Jenner ke Timnas Indonesia baik kelompok umur maupun senior mendapat sorotan dari media asal Belanda.
Selengkapnya
Viral