Dia mengatakan satu pelaku berhasil ditangkap dan satu pelaku lain berinisial F yang juga memiliki senjata sejenis, masih dalam pengejaran.
"Peluru ini ditembakkan kepada saksi korban yang ingin menghentikan aksi pencurian," kata dia.
Syahroni menuturkan pengakuan dari pelaku menyebutkan, senjata tersebut dibeli dari secara daring.
Peluru yang ditembakkan senjata itu melukai tiga orang saksi yang ingin menghentikan aksi pencurian.
Ketiga saksi terkena tembakan di bagian dada, lengan dan satu korban lagi di bagian dada dekat bagian leher.
"Setelah dilakukan visum, peluru tidak mengenai organ dalam mereka. Setelah kita periksa gas pistol tersebut tidak penuh, jika gasnya penuh maka dorongan peluru dapat lebih kencang lagi," katanya.
Tersangka pencurian MBR mengaku menjalankan aksi pencurian karena faktor ekonomi dan memang tidak bekerja sehari-hari.
Load more