Adapun, dalam Konser Tunggal ini, Tony akan kolaborasi dengan Dwiki Dharmawan, Krishna Prameswara, Once Mekel, Ruth Sahanaya, Eka Deli, LiLo, Kadri Mohammad, Rio Sidik, Rega Dauna, Tantowi Yahya, MC Kamidia Radisti, dan tentu saja Solid 80, band yang, yang mengawali karir Tony Wenas di Industri Musik Indonesia.
“Saya mau tampil dalam konser ini, sebagai hormat saya pada perjuangan PAPPRI diseluruh Indonesia, agar kita selain jago kandang juga kelak akan jago tandang," tandas Tony Wenas, suami dari Roshita Manik ini dan ayah dari Diego Clasio Fernando Wenas.
Hadir pula Krisna Prameswara yang akan bertindak sebagai pengarah musik kibordis.
Krisna akan bekerjasama dengan musisi, Dwiki Dharmawan yang juga adalah Sekjen PAPPRI, dalam mengemas musik secara keseluruhan.
Sedangkan, Dwiki Dharmawan akan bertindak sebagai conductor dan orkestrator untuk Strings & Horn Section.
Tony Wenas merasa bahagia dan bersyukur atas dukungan dari berbagai pihak, terutama melihat persiapan DPP PAPPRI dan kerja keras tim PAPPRI Live yang menyiapkan konser tunggalnya. Konser yang bersifat undangan premium terbatas ini, mendapatkan dukungan dari sejumlah sponsor utama, seperti: PT. Pertamina (Persero) Tbk dan PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.
Load more