Masyarakat juga diimbau tetap waspada hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang sesaat, yang berpotensi terjadi di wilayah Pulau Ambon, Pulau Seram, dan Pulau Buru.
Taka hanya itu, cuaca buruk berdampak pada penurunan jarak pandang secara tiba-tiba serta dampak bencana hidrometeorologi yang dapat terjadi seperti banjir, tanah longsor, pohon tumbang, dan gelombang tinggi.
Masyarakat juga diimbau selalu memantau perkembangan informasi prakiraan cuaca dan peringatan dini cuaca ekstrem dari BMKG melalui kanal informasi BMKG yakni website dan akun media sosial.(ant/lkf)
Load more