Bukan tak mungkin juga Yudi bersanding dengan Diah di Pilkada 2024 sebagai paslon bupati dan wakil Bupati Garut.
"Bagi saya Pilkada adalah momentum yang tepat untuk berkolaborasi dengan banyak pihak. Saya ke sini dalam rangka silaturahmi dan kebetulan Ibu Diah sedang ada di tempat sehingga obrolan berlanjut membahas perihal rencana silaturahmi antara PPP dan NasDem. Rasanya PPP dan NasDem sama-sama punya tujuan yang baik dalam membangun Garut ke depan sehingga peluang untuk komunikasi lanjutan sangatlah mungkin terjadi," jelasnya.
Sementara itu, Diah mengatakan pertemuan antara dirinya, Rudy dan Yudi bisa menjadi pembuka pintu komunikasi antara PPP dan NasDem di Pilbup Garut 2024. Diah memastikan komunikasi akan berlanjut.
"Mungkin setelah ini kita akan ada pertemuan lanjutan. Tunggu saja. To be continue," pungkas Diah. (thh/nsi)
Load more