Dia pun mendesak Dewan Pengawas (Dewas) KPK segera memeriksa penyidik Rossa.
“Kita minta dengan adanya Dewan Pengawas itu benar-benar melakukan pemeriksaan terhadap penyidik KPK yang melakukan tugasnya secara semena-mena, tidak berdasarkan ketentuan hukum acara,” jelas Masinton.
Masinton meminta tindakan penyidik KPK itu ditindaklanjuti oleh Dewas, sehingga kasus-kasus di KPK itu tidak dijadikan alat politik untuk membungkam lawan politik seseorang.
“Jadi, ini yang seharusnya ditindaklanjuti agar hukum pemberantasan korupsi di KPK tidak dijadikan alat politik untuk membungkam orang-orang atau lawan-lawan politik yang berseberangan dengan kekuasaan,” tegasnya. (saa/dpi)
Load more