"Kita membuka kemitraan dengan calon partner di luar kota. Kita buka pintu sebanyak-banyaknya ke calon investor untuk funding. Sekarang kita sedang negosiasi dengan major capital. Cita-cita kita ke depan bisa mendapatkan dukungan modal seri A, seri B dan seterusnya," jelasnya.
Kontribusi penjualan lini tas terbesarnya masih dari penjualan langsung atau offline dan kini sudah mulai masuk ke corporate order dari sejumlah perusahaan sekaligus menggarap pasar dengan membuka toko di beberapa marketplace.
Adapun, ciri khas lini tas produksi Niion adalah pilihan warna-warnanya yang cerah dengan harga affordable mulai Rp250 ribu sampai Rp350 untuk segmen bawah serta Rp350 ribu sampai Rp600 ribu untuk segmen di atasnya.
NIION juga melibatkan UMKM sebagai mitra yang mencapai 60 persen dari total tas yang dipasarkan.
"Jadi kita ini mempertahankan pemakaian bahan polyester ini agar bisa masuk mesin cuci untuk dicuci. Kecuali bahan bahan transparan dari mika yang sebaiknya dicuci biasa, sehingga untuk mitra UMKM ini kualitas produknya sudah standarisasi agar sama dan mereka harus kita ajari dulu," tambah Product Director NIION, Rangga Yuzar.(lkf)
Load more