Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membuka posko isi ulang tabung oksigen yang dinamai posko Oxygen Rescue di kawasan Monumen Nasional (Monas). Penyediaan posko isi ulang tabung oksigen ini diberikan untuk semua rumah sakit baik swasta maupun milik pemerintah di DKI Jakarta.
Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Purwadi, menjelaskan Pemprov DKI Jakarta bekerjasama dengan Krakatau Steel di Cilegon, Banten untuk mengisi tabung oksigen yang kosong.
Adapun Krakatau Steel memberikan jatah isi ulang 100 tabung oksigen dengan ukuran 6 meter kubik per hari untuk DKI Jakarta.
Sementara itu, untuk mekanisme pengisian ulang, satu rumah sakit mendapat jatah pengisian gratis sebanyak 10 tabung oksigen ukuran besar. Kemudian, rumah sakit mengantarkan sebanyak 10 tabung oksigen kosong ke Posko Rescue Oxygen di Monas untuk dibawa oleh armada truk dan petugas Pemprov DKI Jakarta ke tempat pengisian di kawasan Cilegon.
"Pengangkutan tabung oksigen Jakarta-Cilegon menggunakan satu truk crane dari Dinas Sumber Daya Air, satu dump truk dari Dinas Bina Marga. Setiap perjalanan dari dan menuju Cilegon akan dipandu oleh patwal dari Dinas Perhubungan," kata Purwadi.
Tabung oksigen yang telah diisi dibawa kembali ke Monas, kemudian pihak rumah sakit dapat mengambil di Posko Rescue Oxygen.
Purwadi menambahkan, saat ini Posko Rescue Oxygen di Monas hanya diperuntukan untuk rumah sakit bukan perorangan dan dibuka selama berlangsungnya penanganan COVID-19 di Ibu Kota.
"Untuk di Monas khususnya di posko Oxygen Rescue kami mohon maaf belum bisa melayani untuk masyarakat. Masyarakat bisa mengakses ke distributor oksigen yang ada di sekitaran Jakarta," imbuh Purwadi. (ven/yfy/mii)
Load more