LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Komitmen Presiden Terpilih Prabowo Subianto Tingkatkan Peran Koperasi Lahirkan Tantangan Baru di Bidang Ini
Sumber :
  • Istimewa

Komitmen Presiden Terpilih Prabowo Subianto Tingkatkan Peran Koperasi Lahirkan Tantangan Baru di Bidang Ini

Wakil Ketua Dewan Pakar Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Laode Masihu Kamaluddin menyoroti peran koperasi dalam perekonomian di Indonesia. Laode bilang.

Kamis, 27 Juni 2024 - 20:37 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Ketua Dewan Pakar Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Laode Masihu Kamaluddin menyoroti peran koperasi dalam perekonomian di Indonesia.

Dia memberikan sekapur sirih bertajuk 'Quo Vadis Perkoperasian Indonesia pada Kepemimpinan Nasional 2024–2029', yang mana koperasi adalah pilar pembangunan, maka itu selalu melakukan gerakan kerakyatan. 

Program makan bergizi gratis yang dicanangkan oleh presiden terpilih Prabowo Subianto juga merupakan program kerakyatan yang digagas.

Sebah, program itu nantinya direncanakan akan menyentuh sekitar 82 juta orang.

“Hal ini tidak bisa hanya dikerjakan oleh perusahaan-perusahaan besar saja tetapi juga harus melibatkan koperasi. Kekuatan tersebutlah yang akan dibangun dalam waktu 5 tahun kedepan,” terang Laode dalam keterangan yang diterima, Kamis (27/6/2024).

Baca Juga :

“Lalu karena zamannya telah berubah maka peran big data, artifficial intelijen dan blockchain itu akan membantu koperasi memiliki sistem yang lebih mudah dan fleksibel dalam mengembangkan peran koperasi tadi,” jelasnya.

Laode mengingatkan bahwa Prabowo Subianto juga telah berjanji daoam program Asta Cita untuk pengembangan infrastruktur dan meningkatkan lapangan pekerjaan.

"Mendorong kewirausahaan, mengembangkan industri agro-maritim industri di sentra produktif melalui peran aktif koperasi merupakan program utama Presiden Terpilih yang tertuang dalam Asta Cita," paparnya.

Sebelumnya, Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Nasari menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke-25 Tahun Buku 2023

Acara yang digelar di SMESCO Tower, Jakarta pada hari Rabu (26/06/2024) ini dihadiri oleh tokoh, pejabat dan mitra kerja KSP Nasari diantaranya Ahmad Zabadi Deputi Bidang Perkoperasian Kementerian Koperasi dan UKM I, Laode Masihu Kamaluddin Wakil Ketua Dewan Pakar Presiden Terpilih, Amirsyah Tambunan Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia, serta Siti Marifah selaku Komisaris Utama PT. Askrindo Syariah.

Ketua KSP Nasari Frans Meroga Panggabean, menyampaikan bahwa dalam 2 tahun terakhir KSP Nasari telah meluncurkan 2 produk pelayanan pinjaman sebagai wujud terobosan kepada ASN Guru, ASN Purnabakti dan juga para pelaku UMKM yang terlibat dalam pengadaan barang dan jasa di pemerintah. 

Hal ini juga sejalan dengan program pemerintah yakni 40 persen dari pengadaan barang dan jasa pemerintah wajib dilaksanakan oleh pelaku UMKM dan koperasi.

KSP Nasari terus menerus berinovasi dengan terus menghadirkan produk-produk terbarunya yang tentunya untuk meningkatkan pelayanan dan eksistensi koperasi Indonesia.

"Saat ini KSP Nasari juga dapat melayani para ASN dengan pembiayaan khusus untuk naik haji (ONH plus), kepemilikan rumah dan mobil serta pembiayaan permodalan untuk modal usaha sebagai persiapan aktivitas ASN tersebut pasca pensiun,” jelas Frans. 

Dalam kesempatan yang sama Frans juga menjelaskan bahwa dalam acara ini KSP Nasari memberikan penghargaan sebagai apresiasi kepada kantor cabang terbaik dan juga penghargaan karyawan terbaik KSP Nasari untuk kinerja tahun 2023.

"Inilah bukti bahwa KSP Nasari selalu berusaha melaksanakan Management Profesional dan iklim kompetisi di internal, sehingga dapat memberikan peningkatan pelayanan kepada anggota," ungkapnya.

Acara dilanjutkan dengan Signing Kemitraan strategis antara KSP Nasari dengan PT Pos Indonesia, lalu KSPPS Nasari Mandiri Syariah dengan PT. Bank Syariah Indonesia, Tbk, serta Koperasi Nasari Sentra UMKM (Skd) dengan DOKU.

Sementara itu, Ahmad Zabadi Deputi Perkoperasian Kementerian Koperasi dan UKM dalam wawancara singkat kepada awak media menyampaikan bahwa dirinya mengapresiasi inovasi yang telah dilakukan oleh KSP Nasari.

“Inovasi yang dilakukan oleh KSP Nasari dinilai dapat menjawab tantangan zaman. Dengan tata kelola yang baik seperti KSP Nasari inu diharapkan nantinya akan membawa koperasi tetap eksis dan berkembang,” ungkap Zabadi.

Ia berharap koperasi-koperasi di Indonesia mampu memberikan layanan terbaiknya kepada anggotanya dan juga memberikan perlindungan sehingga timbul rasa aman dari anggota ketika menyimpan dananya di koperasi.

“Mudah-mudahan di pemerintahan yang baru akan datang nanti ada perubahan dari peraturan yang tidak dapat diwadahi oleh undang-undang yang lama saat ini,” tutup Zabadi.

Tampak hadir pula Kadis Koperasi Provinsi DKI Jakarta, Kadis Koperasi Kota Depok, Tangerang, Bekasi dan Bogor, serta Gerakan Koperasi Indonesia yang tergabung dalam Dewan Koperasi Indonesia, Forum Koperasi Indonesia dan Angkatan Muda Koperasi Indonesia.

Selain itu RAT KSP Nasari juga dihadiri oleh mitra kerja dari KSP Nasari yakni perwakilan dari PT Pos Indonesia, perwakilan dari bank BTPN, Bank BRI, Bank Banten, Bank Jateng, Hana Bank, Bank Neo, Bank Permata Syariah, BPR Lestari, Bank BSI Warna Bintang Kreasi, Asuransi Heksa.(lgn)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
4 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Dipanggil Shin Tae-yong Ikut TC Piala AFF 2024: Lengkap dari Belakang Sampai ke Depan

4 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Dipanggil Shin Tae-yong Ikut TC Piala AFF 2024: Lengkap dari Belakang Sampai ke Depan

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong resmi memanggil 33 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan jelang Piala AFF 2024, turnamen yang akan digelar Desember.
Jadwal Bulu Tangkis usai China Masters 2024: Ada 4 Turnamen Tersisa, BWF World Tour Finals Jadi Pertaruhan Terakhir Para Bintang

Jadwal Bulu Tangkis usai China Masters 2024: Ada 4 Turnamen Tersisa, BWF World Tour Finals Jadi Pertaruhan Terakhir Para Bintang

Jadwal bulu tangkis usai China Masters 2024, masih empat turnamen penting terutama BWF World Tour Finals 2024 yang bakal jadi pertaruhan terakhir para bintang.
BKSDA Ungkap Penyebab Ratusan Burung Pipit Ditemukan Mati di Area Bandara Ngurah Rai Bali

BKSDA Ungkap Penyebab Ratusan Burung Pipit Ditemukan Mati di Area Bandara Ngurah Rai Bali

Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Bali mengungkap penyebab ratusan Burung Pipit mati di area Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali.
Pengamanan Pilkada 2024, Kapolda Metro Tekankan Anggota Netral dan Jauhi Keberpihakan

Pengamanan Pilkada 2024, Kapolda Metro Tekankan Anggota Netral dan Jauhi Keberpihakan

Ribuan personel gabungan yang tergabung dalam pengamanan Pilkada 2024 diminta menjaga netralitas dan jauhi keberpihakan terhadap salah satu Paslon.
Indeks Saham Asia Bergerak Positif, Rupiah Menguat ke Level Rp15.885 per Dolar AS

Indeks Saham Asia Bergerak Positif, Rupiah Menguat ke Level Rp15.885 per Dolar AS

Pengamat pasar uang Ariston Tjendra memperkirakan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS menguat menjadi Rp15.875, mengikuti pergerakan indeks saham.
Tekankan Pendekatan Budaya untuk Selesaikan Konflik, Wamendagri: Itu Harus Kuat

Tekankan Pendekatan Budaya untuk Selesaikan Konflik, Wamendagri: Itu Harus Kuat

Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto menekankan pendekatan penuh kehati-hatian dan berbasis budaya dalam menyelesaikan konflik.
Trending
Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Pemain Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, berbicara kepada media Belanda perihal betapa gilanya dukungan dari masyarakat Indonesia yang menggemari sepak bola.
Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Pelatih NEC Nijmegen, Rogier Meijer, akui kagum dengan performa Calvin Verdonk saat membela Timnas Indonesia dalam laga Jepang bersama Koki Ogawa, ia bilang..
Media Inggris Sebut 5 Pemain Timnas Indonesia sedang Naik Daun di Eropa, Nomor 3 Pernah Buat Masalah Besar dengan Shin Tae-yong

Media Inggris Sebut 5 Pemain Timnas Indonesia sedang Naik Daun di Eropa, Nomor 3 Pernah Buat Masalah Besar dengan Shin Tae-yong

Media Inggris menyebut ada lima pemain Timnas Indonesia yang saat ini sedang naik daun di Eropa, termasuk salah satunya pernah bermasalah dengan Shin Tae-yong.
Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Maarten Paes kini menjadi kiper utama di Timnas Indonesia dan menjadi aktor utama dalam perkembangan Skuad Garuda sejak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers, bisa segera main bersama pemain keturunan Indonesia lainnya, Miliano Jonathans, di FC Twente [adabursa transfer Januari.
Masih Ingat Darryl Verdonk? Saudara Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk yang Jadi Atlet Kickboxing, Kini Kabarnya...

Masih Ingat Darryl Verdonk? Saudara Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk yang Jadi Atlet Kickboxing, Kini Kabarnya...

Menilik profil dan kabar terbaru Darryl Verdonk, kakak kandung dari pemain Timnas Indonesia yakni Calvin Verdonk yang merupakan atlet kickboxing ternama.
Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Singkat cerita, kejadian polisi tembak polisi terjadi pada Jumat (22/11/2024) dini hari. AKP Ulil Ryanto tewas usai menerima tembakan dari AKP Dadang Iskandar.
Selengkapnya
Viral