Jakarta, tvOnenews.com - Praktisi hukum, Henry Yosodiningrat mengingatkan penegak hukum untuk profesional dalam menangani kasus Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto.
Menurutnya banyak kejanggalan dalam penanganan kasus yang menimpanya tersebut.
"Penegak hukum harus mengikuti tata cara dan pedoman sesuai perundang yang berlaku. Jangan sampai dipasung oleh banyak patron dan intervensi kekuasaan," ungkapnya.
Mantan Anggota DPR RI PDI Perjuangan ini melanjutkan bahwa penanganan kasus tersebut bukan hanya masalah hukum namun sudah menjadi permasalahan politik.
Sehingga mendapatkan banyak catatan dan perdebatan di publik.
"Kasus Harun Masiku oleh KPK terlanjur menjadi kasus musiman politik. Ada muncul, hilang, nanti pada musim tertentu muncul lagi gitu ya," kata Henry kepada awak media, Jakarta, Sabtu (29/6/2024).
Menurut Henry, kasus itu kembali muncul karena sikap Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto yang belakangan kritis terhadap Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Load more