LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kolase Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono dan foti yang diduga Afif Maulana memegang sebilah pedang panjang
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com

Irjen Suharyono Sebut Ada Rencana Jahat Kasus Kematian Afif Maulana, 'Buka-bukaan' Tentang Sosok Perancangnya

Fakta baru kasus kematian pelajar SMP asal Padang, Sumbar yakni Afif Maulana (13) terus terbuka usai menyita perhatian publik dengan sejumlah kontroversinya.

Senin, 8 Juli 2024 - 05:30 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Fakta baru kasus kematian pelajar SMP asal Padang, Sumatera Barat (Sumbar) yakni Afif Maulana (13) terus terbuka usai menyita perhatian publik dengan sejumlah kontroversinya.

Teranyar, Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono mengaku memiliki fakta baru kasus kematian Afif Maulana yang diduga akibat disiksa kepolisian.

Suharyono mengungkap jika ada pihak yang mencoba menghilangkan bukti terkait percakapan Afif dengan saksi Aditya.

Bahkan, Suharyono menduga jika adanya rencana jahat dari pihak tertentu yang mencoba menghilangkan bukti tersebut.

Baca Juga :

"Dari awal ada rencana jahat (mengganti sim card dan menghapus seolah-olah tidak ada percakapan antara Adhit dan Afif)," ungkap Suharyono kepada awak media dikutip Minggu (7/7/2024).

Suharyono mengatakan pihaknya mendapati adanya sosok yang memaksa untuk menghapus bukti percakapan antara Adit dan Afif.

Bahkan, Suharyono mengungkap jika rencana jahat tersebut telah diatur sedemikian rupa dalam upaya menghilangkan bukti tuduhan Afif Maulana sebagai pelaku aksi tawuran.

"Dari awal sudah ada rencana setting seolah-olah mereka tidak akan pergi tawuran dan akan ke pesta (enggak logis kalau jam 2 dan jam 3 dinihari menghadiri pesta)," kata Suharyono.

"Menghapus akun Adit, mengganti sim chard Adit dan perintah untuk tidak mengaku bahwa Adit menghubungi Afif. Serta jangan mengaku mereka untuk pergi tawuran. Sudah kita lidik dan rekam keterangan saksi," sambungnya.

Diketahui, kontroversi kasus kematian Afif Maulana mencuat usai pihak keluarga korban dengan LBH Padang mendapati sejumlah kejanggalan.

Bahkan, kubu LBH mendapati adanya aksi penyiksaan oleh anggota Polsek Kuranji yang berujung tewasnya Afif Maulana.

Kubu LBH pun mengaku memiliki rentetan bukti dan keterangan saksi terkait aksi penyiksaan polisi hingga menewaskan Afif Maulana.

Afif Maulana Ditemukan Tewas, Polisi Ungkap Penyebabnya

Kasus kematian Afif Maulana mencuat saat jasad dari pelajar SMP itu ditemukan mengapung di sungai bawah Jembatan Kuranji, Jalan Bypass, Padang pada Minggu (9/6/2024) siang.

Ditemukan luka lebam pada pada sejumlah bagian tubuh Afif yang diduga akibat aksi penganiayaan anggota polisi.

Awal mula dugaan Afif dianiaya polisi saat remaja laki-laki itu ditangkap saat akan tawuran dengan belasan pelaku lainnya.

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono mengatakan kepolisian tak menangkap Afif Maulana saat meringkus 18 pelaku tawuran di Jembatan Kuranji, Padang pada Minggu (9/6/2024).

"Polisi dituduh telah menganiaya seseorang sehingga berakibat hilangnya nyawa orang lain. Tidak ada saksi dan bukti sama sekali," kata Suharyono kepada awak media.

"Dalam penyelidikan terhadap 18 pemuda yang diamankan, tidak ada yang namanya Afif Maulana," sambungnya.

Suharyono menyebut bidang Propam pun telah melakukan pemeriksaan intensuf terhadap 30 personel Sabhara yang melakukan patroli hingga menangkap belasan pelaku aksi tawuran tersebut.

Ia meyakini akan menindak tegas aparat kepolisian yang terbukti telah melanggar prosedur dalam penanganan terhadap pelaku aksi tawuran tersebut.

"Andaikata nanti ditemukan novum atau bukti baru bahwa ada oknum anggota bertindak sesuatu tidak sesuai SOP, pasti kami juga akan menegakkan hukum terhadap anggota yang menyimpang dari SOP itu," pungkasnya. (raa)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kemnaker: Pekerja Masuk Saat Pilkada Wajib Dapat Upah Lembur

Kemnaker: Pekerja Masuk Saat Pilkada Wajib Dapat Upah Lembur

Dalam SE yang dikeluarkan oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) diatur bahwa perusahaan wajib memberikan uang lembur kepada pekerja yang masuk pada hari Pilkada. 
Nyoblos Pilgub Jakarta 2024, Rano Karno Optimis Menang Satu Putaran

Nyoblos Pilgub Jakarta 2024, Rano Karno Optimis Menang Satu Putaran

Cawagub nomor urut 3 Rano Karno alias Doel resmi menggunakan hak suaranya di Pilgub Jakarta 2024.
Harga Tiket Pesawat Turun 10 Persen hanya Berlaku di 19 Bandara, Mana Saja?

Harga Tiket Pesawat Turun 10 Persen hanya Berlaku di 19 Bandara, Mana Saja?

AHY menilai penurunan harga tiket dinilai bisa membantu masyarakat dalam merayakan libur Natal dan Tahun Baru, serta menggerakkan perekonomian nasional
Workshop Efisiensi Energi dan Dekarbonisasi Sumber Energi Perusahaan

Workshop Efisiensi Energi dan Dekarbonisasi Sumber Energi Perusahaan

Indonesia Business Council for Sustainable Development (IBCSD) menyelenggarakan Workshop Peningkatan Kapasitas Perusahaan untuk Efisiensi Energi dan Dekarbonisasi Sumber Energi di Hotel Grandia, Bandung, Jawa Barat.
Promo Pilkada di Tempat Wisata, Mulai dari Pantai, Taman Bermain Anak hingga Tempat Karaoke

Promo Pilkada di Tempat Wisata, Mulai dari Pantai, Taman Bermain Anak hingga Tempat Karaoke

Inilah promo Pilkada 2024 di tempat wisata. Promo Pilkada ini bisa dinikmati di berbagai tempat wisata mulai dari pantai, tempat karaoke hingga taman bermain anak.
KKP dan BPKP Kolaborasi Kawasl Revitalisasi Tambak Idle Pantura

KKP dan BPKP Kolaborasi Kawasl Revitalisasi Tambak Idle Pantura

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) kerja sama pantau revitalisasi tambak tak terpakai di Pantura
Trending
Bahrain Mulai Gelisah? Timnas Indonesia Siapkan Rencana Kejutan di Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Skuad Garuda Bakal...

Bahrain Mulai Gelisah? Timnas Indonesia Siapkan Rencana Kejutan di Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Skuad Garuda Bakal...

Timnas Indonesia akan menyiapkan rencana kejutan untuk Bahrain menjelang leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Jakarta, Indonesia, ternyata skuad Garuda...
Timnas Indonesia Semakin Diakui Dunia Internasional, Akun Instagram Marselino Ferdinan di-Follow Legenda Manchester United Rio Ferdinand

Timnas Indonesia Semakin Diakui Dunia Internasional, Akun Instagram Marselino Ferdinan di-Follow Legenda Manchester United Rio Ferdinand

Akun Instagram resmi pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di-follow legenda Manchester United (MU), Rio Ferdinand.
Awalnya Dilarang FIFA dan Hampir Gagal Bela Timnas Indonesia, Kini Jadi Andalan Shin Tae-yong, Dia...

Awalnya Dilarang FIFA dan Hampir Gagal Bela Timnas Indonesia, Kini Jadi Andalan Shin Tae-yong, Dia...

Siapa sangka tadinya pemain naturalisasi ini hampir gagal bela Timnas Indonesia karena dilarang FIFA, tapi kini jadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.
Tujuh Urutan Kebiasaan Rasulullah SAW Saat Bangun Tidur, Ternyata Kata Ustaz Adi Hidayat Doa yang ke…

Tujuh Urutan Kebiasaan Rasulullah SAW Saat Bangun Tidur, Ternyata Kata Ustaz Adi Hidayat Doa yang ke…

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menjelaskan tujuh urutan kebiasaan Rasulullah SAW saat bangun tidur. Salah satunya adalah membaca 10 ayat terakhir Surat Ali Imran.
Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia Putri menang 1-0 atas Malaysia di Stadion Nasional Laos Baru, Vientiane, Selasa (26/11/2024). 
Penyerang yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia Ini Mendadak Dapat Pengakuan Selangit hingga Dimiripkan dengan Legenda Belanda

Penyerang yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia Ini Mendadak Dapat Pengakuan Selangit hingga Dimiripkan dengan Legenda Belanda

Penyerang potensial keturunan yang bisa dinaturalisasi Timnas Indonesia mendapat pujian selangit dari eks pemain Belanda dan disebut mirip legenda Arjen Robben.
Shalat Dhuha Lebih Afdhol di Waktu Ini buat Utang Lunas dan Rezeki Mengalir Deras, Kata Ustaz Adi Hidayat Mudah Dilakukan

Shalat Dhuha Lebih Afdhol di Waktu Ini buat Utang Lunas dan Rezeki Mengalir Deras, Kata Ustaz Adi Hidayat Mudah Dilakukan

Sehingga dhuha bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Mulai dari ingin punya rezeki yang mengalir deras hingga selesai masalah utang dan pahala senilai umrah dan ..
Selengkapnya
Viral