SalingJaga adalah program asuransi jiwa syariah terbaru dari Kitabisa yang berlandaskan tolong-menolong antaranggota. Jika sesama anggota SalingJaga mengalami musibah meninggal dunia, maka anggota lainnya akan patungan untuk saling menjaga keluarga yang ditinggalkan.
Head of Partnership Kitabisa Fania Khamada mengatakan, dalam perjalanannya mendampingi gerakan Kawanpuan, dia melihat pekerjaan para relawan, aktivis perempuan sungguh berisiko: risiko diteror, kejahatan, hingga meninggal dunia. Sehingga, perlindungan SalingJaga ini merupakan wujud nyata dari Kitabisa untuk mendukung upaya-upaya perjuangan, perlindungan, dan pemberdayaan perempuan di Indonesia.
“Acara hari ini bertujuan mengajak seluruh perempuan untuk saling jaga satu sama lain. Semoga dengan adanya perlindungan dari SalingJaga bisa membantu menjaga semangat perjuangan para relawan dan aktivis perempuan di Indonesia,” tutup Fania. (ebs)
Load more