Jakarta, tvOnenews.com - Pegi Setiawan kini telah resmi bebas dari tuduhan tersangka kasus pembunuhan Vina dan Eky setelah memenangkan sidang praperadilan Senin (8/7/2024) lalu.
Di sidang praperadilan yang dipimpin oleh Hakim Eman Sulaeman itu, status tersangka Pegi Setiawan dinyatakan tidak sah dan harus batal demi hukum.
Setelah kini bebas dari jeruji besi, Pegi Setiawan mengatakan dirinya sangat bersyukur dan berterimakasih kepada semua orang yang mendukungnya.
"Setelah bebas ini alhamdulillah saya ingin fokus dulu pada kumpul bersama keluarga," kata Pegi Setiawan kepada wartawan, dikutip Jumat (12/7/2024).
Pegi Setiawan juga mengatakan dirinya ingin mendapatkan pekerjaan yang jauh lebih baik agar keluarganya bisa sejahtera.
Tak hanya itu, sempat ditahan lebih dari satu bulan, Pegi Setiawan ternyata menyimpan cita-cita yang mulia, yakni membangun masjid.
Ia juga ingin membangun rumah untuk keluarga besarnya agar bisa hidup dengan lebih nyaman.
"Alhamdulillah, sedari saya di dalam tahanan itu saya memiliki nazar seperti itu (bangun masjid)," kata Pegi.
"Jika memang diberikan rezeki lebih oleh Allah SWT, insya Allah saya bakalan berusaha untuk membangun minimal mushola ataupun masjid untuk bekal keluarga saya di akhirat nanti," sambungnya.
Pria 27 tahun itu adalah tulang punggung keluarganya. Bekerja sebagai kuli bangunan sejak belia, ia menghidupi ibu dan ketiga adiknya.
Selama ini sebelum viral karena dituduh sebagai tersangka kasus pembunuhan Vina, Pegi berpindah menjadi kuli bangunan dari satu proyek ke proyek lainnya.
Ia juga dibantu sang ayah, Rudi Irawan yang merupakan seorang mandor dan bekerja di Bandung.
Kini, Pegi telah bebas dari penjara dan bisa kembali melanjutkan hidupnya untuk membantu keluarganya.
Di masa depan, selain membangun masjid, kuli bangunan itu juga ingin membuatkan rumah untuk keluarga besarnya.
"Kalau misal ada rezeki lebih insya Allah pingin bikin rumah sendiri untuk keluarga besar saya supaya bisa untuk tempat berteduh dan tempat berlindung di masa tua adik-adik saya dan ibu saya," lanjut dia.
Kini, anak pertama dari empat bersaudara itu meminta dukungan agar senantiasa diberi kelancaran dalam setiap langkahnya.
"Saya minta doa dan dukungannya untuk semuanya, semoga Allah mempermudah dan melancarkan semuanya," tandasnya. (iwh)
Load more