Jakarta, tvOnenews.com - Presiden PKS Ahmad Syaikhu menemui bakal cagub DKI Jakarta 2024 Anies Baswedan di kediamannya pada Kamis (18/7/2024).
Pertemuan itu dilakukan usai Syaikhu mendeklarasikan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak sebagai bakal cagub-cawagub Jatim 2024.
Wakil Ketua Majelis Syura PKS Hidayat Nur Wahid mengungkapkan pertemuan itu membahas soal Pilgub Jakarta 2024.
Dia menyebut PKS akan mulai sosialisasi kepada kader partainya agar segera membuat alat peraga kampanye seperti baliho.
“Menyampaikan progres di internal PKS di mana sudah dilakukan konsolidasi untuk kemudian diinstrusikan pada seluruh kader dan struktur untuk mulai sosialisasi maksimal terhadap pasangan Aman (Anies-Sohibul Iman) ini dengan membuat baliho, banner dan sebagainya,” ujar Hidayat di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Jumat (19/7/2024).
Selain itu, dia menuturkan kunjungan Syaikhu sekaligus untuk menjenguk Anies yang sedang kurang sehat.
“Pak Anies juga kemarin dikunjungi karena memang kita dengar beliau agak kurang sehat,” ujarnya.
Diketahui, pertemuan itu terungkap pada akun Instagram Syaikhu. Dia mengaku menjenguk Anies yang baru sembuh dari sakitnya.
Dia mengaku mendoakan Anies agar selalu diberikan kesehatan dan kekuatan.
“Mas Anies Baswedan adalah tokoh bangsa yang menjadi teladan bagi kita semua. Semoga beliau terus diberikan kesehatan agar bisa berkontribusi untuk kemajuan dan kesejahteraan bangsa,” jelas Syaikhu.
Sementata itu, Anies juga mengunggah foto pertemuannya dengan Syaikhu pada akun Indtagramnya. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengaku berterima kasih sudah dijenguk oleh Syaikhu.
“Terima kasih banyak atas kunjungannya Presiden PKS Pak Ahmad Syaikhu. Kehadiran dan doanya sangat berarti,” kata Anies, Jumat (19/7/2024).
Dia mengaku sempat salah makan ketika sedang liburan bersama keluarga beberapa hari lalu sehingga membuatnya sakit. (saa/dpi)
Load more