Jakarta, tvOnenews.com - Bakal Calon Wali Kota Bekasi dari PDI Perjuangan, Tri Adhianto makin optimis memenangkan Pilkada Kota Bekasi usai menerima surat rekomendasi dari Partai Amanat Nasional (PAN).
Adapun pada hari ini Sabtu (20/7), Tri resmi menerima surat rekomendasi sebagai Bakal Cawalkot Bekasi dari DPD PAN Kota Bekasi.
"Saya akan semakin bertambah optimis bahwa perjalanan akan menjadi semakin lebih mudah untuk kami kerjakan," kata Tri kepada wartawan.
Sementara itu, Ketua Badan Pemenangan Pemilihan Umum (Bapilu) DPD PAN Kota Bekasi Afrizal mengatakan mengatakan, surat rekomendasi kepada Tri itu berdasarkan putusan DPP PAN.
Diketahui, Tri sebelumnya mendaftar penjaringan kepala daerah lewat DPW PAN Jawa Barat.
"DPW PAN (Jawa Barat) menyurati DPP PAN untuk minta DPP PAN merekomendasi Tri, sehingga dua hari yang lalu, keluarlah surat rekomendasi dari PAN," ujar Afrizal.
Afrizal menambahkan bahwa pihaknya juga berencana menawarkan kader terbaiknya untuk dipasangkan dengan Tri Adhianto sebagai Bakal Calon Wakil Wali Kota Bekasi.
"Insyaallah banyak kan dari kita, tinggal nanti kelayakannya seperti apa Kita juga realistis, apakah surveinya juga dapat atau juga banyak faktor yang bisa mumpuni, nah, itu menjadi rekomendasi kita salah satunya ini Pak Agus di sebelah saya," ujar Afrizal. (dpi)
Load more