Jakarta, tvOnenews.com - Belakangan ini nilai rupiah menyita perhatian publik. Sebab, kian hari nilai tukar rupiah semakin lemas terhadap dolar AS.
Ironisnya, nilai tukar dolar AS terhadap rupiah semakin kuat.
Mengutip data RTI, Kamis (25/7/2024), dolar AS pagi ini tercatat naik 20 poin atau bertambah 0,12% ke level Rp 16.230. Dolar AS berada di level tertingginya pada Rp 16.245 dan terendahnya Rp 16.209.
Secara bulanan dolar AS masih melemah -1%%. Namun jika dilihat dari awal tahun dolar AS juga masih menguat 5,48%.
Dolar AS pagi ini sebenarnya tidak begitu perkasa. Dolar AS masih melemah terhadap euro, franc Swiss, dolar Hong Kong, yen Jepang, dan dolar Taiwan.
Namun, rupiah pagi ini terlihat sangat loyo. Mata uang garuda hanya menguat terhadap dolar Australia, won Korea, baht Thailand dan dolar Taiwan, sisanya rupiah melemah.
Sementara itu Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini dibuka di zona merah. IHSG turun 50 poin (0,67%) ke 7.215.
Load more