Meski demikian, somasi dari Kapolsek Kapetakan Cirebon itu ditanggapi dingin oleh Dede, Dedi Mulyadi dan Liga Akbar.
Dede dan Dedi Mulyadi kompak tetap tidak bersedia meminta maaf karena merasa pihaknya berada dalam posisi yang benar.
Sementara Liga Akbar tidak banyak memberikan pesan kepada ayah Eky tersebut dan hanya memintanya untuk berkata yang jujur.
Hal itu diungkapkan Liga Akbar sebelum hadir sebagai saksi di sidang PK Saka Tatal beberapa waktu lalu.
Setelah melayangkan somasi dan ditanggapi dingin, Iptu Rudiana pun akhirnya melaporkan ketiga orang tersebut ke polisi atas pencemaran nama baik dan menyebarkan berita hoaks soal kasus Vina. (iwh)
Load more