Jakarta, tvOnenews.com - Ayah Eky, Iptu Rudiana terus menuai sorotan seusai berani mengungkap fakta pembunuhan anaknya dan Vina 2016 silam. Hal itu disampaikan Rudiana saat bersama pengacara Hotman Paris Hutapea, kuasa hukum keluarga Vina.
Dia menilai apa yang dikatakan Rudiana tidak sesuai dengan fakta persidangan.
Bahkan, dia menyoroti saksi Aep dan Dede yang tidak pernah dihadirkan dalam persidangan perkara tersebut.
"Soal saksi Aep dan Dede yang tidak dihadirkan di persidangan ini juga ditanyakan oleh Pak Hotman Paris ini kan saksi penting. Nah kenapa tidak dihadirkan di persidangan? Jawaban Pak Rudiana saat itu tidak tahu kan karena dia hanya sebagai pelapor," kata Toni RM dalam YouTube pribadinya dilansir Minggu (4/8/2024).
Toni menjelaskan fakta yang terungkap ialah saksi Aep dan Dede tidak dihadirkan dalam persidangan, tetapi keterangannya hanya dibacakan.
Padahal, keterangan Aep dan Dede sangat berpengaruh terkait kasus tersebut, karena dikatakan sebagai saksi kunci.
Load more