Jakarta, tvOnenews.com - Kali ini Ketua Umum GP Ansor Addin Jauharudin tak main-main dalam hadapi aksi demonstrasi di depan kantor PBNU di Jalan Kramat Raya, Jakarta.
Kata Ketua Umum GP Ansor Addin Jauharudin, dirinya menginstruksikan Banser untuk bertindak tegas terhadap pihak-pihak yang melakukan demonstrasi di depan kantor PBNU di Jalan Kramat Raya, Jakarta.
Hal ini menyusul aksi yang dianggap telah melampaui batas dan melanggar etika Nahdlatul Ulama (NU).
"Jika ada aksi lagi di depan kantor PBNU, Banser tidak perlu ragu-ragu. Saya perintahkan untuk usir dan ambil tindakan tegas jika mereka tidak mau pergi," ucap Gus Addin kepada media pada Minggu (4/8/2024).
Bahkan, Gus Addin menegaskan bahwa tidak boleh ada lagi demonstrasi di depan kantor PBNU.
"Aksi kemarin harus menjadi yang terakhir. Kita harus menjaga muruah NU. Ini adalah kantor kita semua, tempat kita dididik dan dibesarkan," ujar Gus Addin.
Oleh karena itu, ia memperingatkan bahwa siapa pun yang berniat melakukan demonstrasi di depan kantor PBNU akan berhadapan dengan GP Ansor-Banser.
Load more