Jakarta, tvOnenews.com - RS Medistra dengan bangga mengumumkan peluncuran alat bedah tercanggih yaitu VELYS-Robotic Assisted Solution yang diresmikan pada 9 Juli 2024.
Operasi pertama telah sukses dilakukan pada 11 Juli 2024, yang menjadikan RS Medistra sebagai rumah sakit pertama di Indonesia yang melakukan operasi implan lutut dengan bantuan robot.
Dalam persiapan pelaksanaan operasi pertama, RS Medistra telah melakukan persiapan matang dan menyeluruh, termasuk pelatihan intensif bagi dokter dan tenaga medis terkait.
Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa setiap prosedur operasi dengan menggunakan Velys Robotic dapat berjalan dengan lancar dan aman bagi pasien.
Meskipun Penggunaan Velys Robotic pertama kali digunakan di RS Medistra, namun dapat dipastikan para dokter yang menjalankan prosedur operasi adalah yang sudah berpengalaman dibidangnya.
Prof. (HCUA) Nicolaas C. Budhiparama, MD, PhD (LUMC,NL), PhD (UGM, ID), Sp.OT(K), FICS - Spesialis Orthopedi & Traumatologi Rumah Sakit Medistra mengaku bangga dapat menghadirkan VELYS Robotic di RS Medistra.
Load more