Jakarta, tvOnenews.com - Usai mencuat kabar Airlangga Hartarto mundur dari Ketum Golkar. Kini mencuat kembali, kabar soal Jusuf Hamka mundur dari kepengurusan Golkar.
Dengan begitu, Jusuf Hamka yang akrab disapa Babah Alun juga mundur dari urusan pencalonan Pilkada 2024.
"Saya mundur dari pencalonan (pilkada) dan saya mundur dari pengurus DPP Golkar," beber Jusuf saat dihubungi, Minggu (11/8/2024).
Bahkan, kata Babah Alun itu, dirinya belum menginformasikan terkait kemundurannya itu kepada pihak partai. Dirinya berencana memberikan surat pengunduran dirinya kepada partai besok.
"Saya belom menginformasikan (kepada partai) rencananya besok hari Senin saya masukan surat. Iya. Saya akan ketemu pak sekjen saya akan sampaikan surat-surat. Jadi pencalonan saya baik di Jakarta pun saya kembalikan, baik di Jabar saya kembalikan," beber Jusuf Hamka.
Selain itu, Jusuf Hamka juga beberkan alasannya mundur dari Golkar. Kata dia, hal ini lantaran dirinya menanggap politik tidak cocok dengan kepribadiannya.
Terkait kemundurannya yang bersamaan dengan mundurnya Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum Golkar, Jusuf menyebut momentumnya memang berbarengan.
Load more