Jakarta, tvOnenews.com - Pilkada Sumut semakin memanas. Apalagi saat ini dua sosok sudah menyatakan maju di Pilgub Sumut, yakin, Bobby Nasution dan Edy Rahmayadi.
Lantas, apakah dua sosok itu merupakan kriteria yang diinginkan rakyat sumut jadi Gubernur Sumatera Utara?
Dilansir dari siaran BTV, pada Senin (12/8/2024), Peneliti dari Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC), Saidiman Ahmad bocorkan kriteria Gubernur Sumut yang diinginkan rakyat Sumut.
Dari analisinya, kata dia, karakteristik yang diinginkan oleh warga Sumatera Utara dalam memilih pemimpin mereka. Menurutnya, masyarakat mengharapkan pemimpin yang dapat menangani masalah akuntabilitas, integritas, dan penegakan hukum.
Bahkan, kata dia, calon yang dapat menjanjikan pembangunan infrastruktur yang lebih baik juga akan menarik perhatian publik.
Selain itu, kata dia, soal akuntabilitas dan pemberantasan korupsi menjadi perhatian utama.
Kemudian, warga Sumut uga akan menghargai calon yang dapat melanjutkan pembangunan infrastruktur yang sudah dimulai, seperti yang dilakukan di era Presiden Jokowi.
Load more