Bagi Bakrie Amanah sendiri, sebagai Laz Nasional, kegiatan ini mempunyai misi dalam kontribusinya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengentasan kemiskinan di wilayah pedesaan.
"Indikator kesejahteraan warga adalah dimulai dengan perubahan status penerima manfaat sebagai mustahik menjadi munfiq bahkan menjadi muzaki," jelas Teguh.
Sementara itu, Suwarno, Ketua RW 11 Dusun Adi Mulyo menyambut baik kegiatan peresmian Program Budidaya Sapi ini.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada LAZNAS Bakrie Amanah yang memilih kami sebagai peserta penerima program budidaya sapi untuk memberdayakan para mustahik khususnya yang berada di Dusun Adi Mulyo, Desa Adi Jaya, Kecamatan Terbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah," pungkas Suwarno.
Load more