Jakarta, tvOnenews.com - Partai NasDem mendukung pasangan H. M. Toha Tohet-Kiyai Rohman maju di Pilkada Musi Banyuasin 2024.
Ketua DPP Nasdem Bidang Pemenangan Pemilu Sumatera 3, Fauzi Amro hadir langsung menyerahkan surat B1KWK kepada pasangan Toha-Rohman di NasDem Tower Jakarta, Rabu (14/8/2024).
Setelah mengantongi Surat B1KWK dari Partai Nasdem maka hampir dipastikan H. M. Toha Tohet-Kiyai Rohman memiliki modal kursi yang cukup untuk mendaftar ke KPU sebagai kontestan pilkada.
Sebelumnya pasangan ini juga telah mengantongi Surat B1KWK dari PKB.
Namun demikian, H. M. Toha Tohet-Kiyai Rohman terus berikhtiar untuk menambah partai pengusung, saat ini tersiar kabar bahwa Gerindra, PAN, dan Perindo akan turut bergabung sebagai partai yang akan mengusung H. M. Toha-Tohet-Kiyai Rohman dalam Pilkada Muba 2024.
Sebagaimana diketahui terdapat 45 kursi di DPRD Musi Banyuasin, setiap pasangan wajib mengumpulkan 20 persen dari total kursi DPRD atau setara dengan 9 kursi.
Load more