LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Soal Kasus PPDS, Kemenko PMK Segera Gelar Rapat Koordinasi
Sumber :
  • istimewa - Antara

Soal Kasus PPDS, Kemenko PMK Segera Gelar Rapat Koordinasi

Kemenko PMK segera menggelar rapat koordinasi dengan Kemendikbudristek serta Kementerian Kesehatan dalam upaya penyelidikan kasus perundungan dalam PPDS

Senin, 19 Agustus 2024 - 15:48 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) segera menggelar rapat koordinasi dengan Kemendikbudristek serta Kementerian Kesehatan dalam upaya penyelidikan kasus perundungan dalam Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS).

"Kemenko PMK akan segera menindaklanjuti koordinasi karena kebetulan Kemenkes di bawah Deputi III, kemudian Kementerian Pendidikan ada di bawah Deputi VI untuk bagaimana kejadian ini tidak berulang," ujar Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Moderasi Beragama Kemenko PMK Warsito di Jakarta, Senin (19/8/2024).

Sebelumnya, seorang mahasiswi Program Pendidikan Dokter Spesialis Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro (Undip) Semarang meninggal dunia diduga akibat depresi yang berujung pada mengakhiri hidupnya.
 
Kematian korban berinisial AR yang ditemukan pada Senin (12/8) lalu tersebut diduga berkaitan dengan perundungan di tempatnya menempuh pendidikan.   
 
Selain itu, civitas akademika Universitas Padjadjaran (Unpad) juga telah melakukan pemutusan studi bagi terduga pelaku perundungan terkategori pelanggaran berat yakni dua orang residen senior Sp1.

Kasus ini diduga terjadi di Departemen Bedah Saraf RS Hasan Sadikin (RSHS).  
 
Tak hanya itu, tujuh orang pelaku perundungan dengan kategori ringan-sedang diberikan perpanjangan studi (pengulangan).
 
Warsito mengatakan pihaknya akan meminta informasi secara menyeluruh perihal kasus dugaan perundungan di lingkungan institusi pendidikan.
 
Laporan dari dua kementerian ini nantinya akan menjadi panduan bagi pemerintah untuk menentukan langkah yang akan diambil berikutnya.
 
"Mari kita buat regulasi yang benar benar bisa melindungi pendidikan yang sejatinya memberi makna kepada keprofesian, bukan kepada fungsi non profesinya," kata dia.
 
Menurut Warsito, apabila kasus-kasus perundungan sudah mengarah kepada tindak pidana, maka aparat penegak hukum seperti kepolisian dan kejaksaan akan menyelidikinya.
 
"Tapi dalam konteks kelembagaan pendidikan tentu adalah bagian kita mendukung informasi saksi dan sejelas mungkin, sehingga memberikan kemudahan pihak berwajib memberikan tindakan hukum yang berlaku," kata dia. (ant/aag)   

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Muncul Kubu Pro Relokasi TM 2 di Sela Aksi Blokade Jalan Malioboro, Begini Katanya

Muncul Kubu Pro Relokasi TM 2 di Sela Aksi Blokade Jalan Malioboro, Begini Katanya

Aksi turun ke jalan yang dilakukan oleh pedagang kaki lima di Teras Malioboro 2 nampaknya cukup menarik hari ini.
Lakukan Razia BBM Subsidi, Polda Papua Temukan Penyaluran Ilegal di SPBU Jayapura

Lakukan Razia BBM Subsidi, Polda Papua Temukan Penyaluran Ilegal di SPBU Jayapura

Ditemukan dua kendaraan dengan tangki rakitan di SPBU Nagoya yang diduga digunakan untuk pengetapan atau pengisian ulang BBM Bio Solar dengan barcode ganda.
Sindir Timnas Indonesia Usai Ditahan di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pemain Australia Menyesal dan Minta Maaf

Sindir Timnas Indonesia Usai Ditahan di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pemain Australia Menyesal dan Minta Maaf

Pemain Australia, Mitchell Duke, menyesal dan meminta maaf usai menyindir Timnas Indonesia selepas laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Bisa Jadi Amunisi Berharga Timnas Indonesia, 3 Bintang Keturunan Ini Resmi Dipanggil Timnas Pusat U-21 di Ajang Internasional

Bisa Jadi Amunisi Berharga Timnas Indonesia, 3 Bintang Keturunan Ini Resmi Dipanggil Timnas Pusat U-21 di Ajang Internasional

Punya potensi dan statistik apik, 3 pemain keturunan yang bisa perkuat Timnas Indonesia ini resmi dipanggil Belanda U-21 di ajang internasional. Siapa mereka?
Ngaku Dijebak, 5 Kader PDIP Cabut Gugatan SK Kepengurusan PDIP

Ngaku Dijebak, 5 Kader PDIP Cabut Gugatan SK Kepengurusan PDIP

Lima kader PDIP akan mencabut gugatan terhadap Surat Keputusan (SK) Kepengurusan DPP PDIP periode 2024-2025.
Pernah Diramal Begini Begitu oleh Mbak You soal Betrand Peto dan Sarwendah di Masa Depan, Ruben Onsu Ngaku Sama Sekali Tidak Percaya: Kalian Terlalu Sibuk Ngurusin Urusan Orang Lain

Pernah Diramal Begini Begitu oleh Mbak You soal Betrand Peto dan Sarwendah di Masa Depan, Ruben Onsu Ngaku Sama Sekali Tidak Percaya: Kalian Terlalu Sibuk Ngurusin Urusan Orang Lain

Pernah diramal begini begitu oleh Mbak You soal Betrand Peto dan Sarwendah di masa depan, begini reaksi Ruben Onsu yang mengaku hanya percaya kepada Tuhan.
Trending
Suporter Australia Sebut Stadion GBK seperti Kandang Sapi, Markas Kebanggaan Timnas Indonesia Itu Sampai Dibilang…

Suporter Australia Sebut Stadion GBK seperti Kandang Sapi, Markas Kebanggaan Timnas Indonesia Itu Sampai Dibilang…

Suporter Australia menganggap Stadion GBK yang menggelar laga melawan Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 sebagai kandang sapi.
Shalat Hajat atau Tahajud, Mana yang Didahulukan? Begini Rincian Urutan dan Aturan Tepatnya Kata Ustaz Abdul Somad

Shalat Hajat atau Tahajud, Mana yang Didahulukan? Begini Rincian Urutan dan Aturan Tepatnya Kata Ustaz Abdul Somad

Ustaz Abdul Somad membahas soal urutan waktu pelaksanaan shalat hajat dan tahajud yang paling tepat agar meraih keutamaannya serta aturan yang dipenuhi bersama.
Winger Bayern Munich Blak-blakan Akui Ingar Bingar Suporter Garuda di Stadion GBK Jadi Masalah Buat Australia saat Ditahan Timnas Indonesia

Winger Bayern Munich Blak-blakan Akui Ingar Bingar Suporter Garuda di Stadion GBK Jadi Masalah Buat Australia saat Ditahan Timnas Indonesia

Winger Bayern Munich II, Nestory Irankunda blak-blakan akui ingar bingar (kebisingan) suporter Garuda di Stadion GBK jadi masalah buat Australia saat ditahan Timnas Indonesia.
Kabar 3 Pemain Keturunan yang Gagal Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Nomor 1 Jadi Tumpuan Negara Lain

Kabar 3 Pemain Keturunan yang Gagal Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Nomor 1 Jadi Tumpuan Negara Lain

Berikut kabar tiga pemain keturunan Tanah Air yang gagal dinaturalisasi Timnas Indonesia, salah satunya mampu menjadi tumpuan bagi tim nasional negara lain.
Respons Mengejutkan Ole Romeny Usai Disebut Sulit Perkuat Timnas Indonesia: Percayalah pada Hasil Terbaik yang Mungkin...

Respons Mengejutkan Ole Romeny Usai Disebut Sulit Perkuat Timnas Indonesia: Percayalah pada Hasil Terbaik yang Mungkin...

Penyerang FC Utrecht, Ole Romeny memberikan respons setelah sang pemain keturunan asal Medan itu disebut sulit untuk memperkuat Timnas Indonesia dalam waktu dekat.
Timnas Indonesia Dapat 'Hadiah' Besar dari FIFA Usai Tahan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Dapat 'Hadiah' Besar dari FIFA Usai Tahan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia berhasil mendapatkan ‘hadiah’ besar dari FIFA seusai dengan penampilan gemilang mereka kontra Australia di kualifikasi Piala Dunia 2026..
Media Belanda Ungkit Timnas Pusat dalam Keberhasilan Timnas Indonesia Tahan Imbang Tim Langganan Piala Dunia

Media Belanda Ungkit Timnas Pusat dalam Keberhasilan Timnas Indonesia Tahan Imbang Tim Langganan Piala Dunia

Timnas Indonesia membuka putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan raihan dua poin dari dua hasil imbang atas Arab Saudi dan Australia.
Selengkapnya