Jakarta - tvOnenews.com - Pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak menerima SK model B1 KWK dari Partai Gerindra, Jumat (23/8).
Penyerahan form B1 KWK tersebut dilakukan langsung oleh Sekjend Partai Gerindra Ahmad Muzani pada Khofifah-Emil dalam acara Rapat Koordinasi Pendaftaran Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah 2024 yang digelar di Aula Lantai 4 Gedung DPP Partai Gerindra.
Usai menerima SK B1 KWK tersebut Khofifah menyampaikan terima kasihnya dan memastikan dirinya dan Emil akan mendaftar ke KPU di hari kedua masa pendaftaran yaitu tanggal 28 Agustus 2024 mendatang.
“Sore ini kami diundang untuk menghadiri konsolidasi sekaligus menerima SK B1 KWK. Artinya ini akan menjadi kelengkapan admisnitratif kami untuk daftar ke KPU sebagai bacagub dan bacawagub Jawa Timur. Insya Allah kami akan mendaftar tanggal 28 Agustus 2024,” kata Khofifah.
Sebagai informasi, Partai Gerindra bersama delapan partai lainnya menjadi partai pengusung Khofifah-Emil. Untuk itu, Khofifah optimis bahwa sinergitas yang telah terbangun kuat antar partai pengusung bersama relawan akan semakin memantapkan langkah meraih kemenangan di Pilgub Jatim 27 November 2024 mendatang.
“Sinergitas seluruh partai pengusung dan pendukung Insya Allah akan mengantarkan kemenangan kami, kemenangan bersama, kemenangan masyarakat Jawa Timur,” tegasnya.
Sebelumnya, dalam sambutannya, Sekjend Partai Gerindra Ahmad Muzani menyampaikan salam hormat dan permohonan maaf dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang tak bisa hadir dalam acara ini.
Load more