LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Cuitan lama Ridwan Kamil di X
Sumber :
  • Istimewa

Cuitan 'Vulgar' Ridwan Kamil Kembali Di-retweet Netizen, Sebut Karakter Orang Jakarta Songong, RK: Saya Akui Dulu Saya Kurang Bijak

Cuitan vulgar Ridwan Kamil (RK) yang terdahulu kembali di-retweet netizen. Terkait hal ini, RK mengakui jika dulu dirinya kurang bijak terkait cuitan-cuitannya terdahulu di X.

Senin, 26 Agustus 2024 - 07:29 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Cuitan "vulgar" Ridwan Kamil (RK) yang terdahulu kembali di-retweet netizen. Terkait hal ini, RK mengakui jika dulu dirinya kurang bijak. 

Sebelumnya, viral di Twitter—yang kini berubah nama menjadi X—soal cuitan-cuitan Ridwan Kamil tentang Jakarta. Beberapa cuitan Ridwan Kamil soal Jakarta antara lain: 

"Tengil, gaul, glamor, songong, pelit, gengsian, egois, pekerja keras, tahan banting, pamer, hedon. Itu karakter orang JKT. #citybranding," tulis RK pada 6 Juni 2011.

"Kawasan Mangga Besar Jakarta itu seperti Azhari Sisters: Gak jelas dan suka bikin kehebohan menggelinjang," tulis RK pada 12 Juni 2011.

Baca Juga :

"#sawityowit @vincentrompies Kota rada bokep: Zakarrta. Kota bokep: Pornorogo. Kota paling bokep: Fakfak di Irian," tulis RK pada 17 Agustus 2010. 

Terkait cuitan-cuitan tersebut, Ridwan Kamil pun meminta maaf melalui cuitannya pada Minggu (25/8/2024).

Berikut permintaan RK: 

TWIT-TWIT LAMA

Dulu 12-15 tahun yang lalu sebelum jadi pejabat publik, saya memang aktif bermain Twitter (sekarang X). 

Sebagaimana nature-nya platform tersebut, saya berekspresi secara bebas. Kadang penuh kritik pedas, kadang nyindir, sering juga nyinyir

Sering saya katakan di mana-mana, dulu saya adalah netizen yang marah—bahkan julid. Tapi kemudian takdir membawa saya ke proses hidup yang lebih kompleks. 

Pada gilirannya Allah menakdirkan saya menjadi pejabat publik dari wali kota sampai gubernur. Saya giliran balik dikritik, disindir, dinyinyiri di media sosial. 

Saya sering melihat diri saya yang dulu, netizen yang marah tadi. Bikin saya tersenyum dan sadar.

Konon setiap orang akan melewati fase-fase jadi tukang protes, anak muda yang rebel penuh kritik dan sinisme. Tapi semua orang juga berproses, harus menjadi lebih bijaksana dan tahu diri.

Ibarat anak-anak yang selalu protes pada orang tuanya, remaja yang rebel, pemuda yang kritis dan sinis, pada saatnya akan jadi orang tua yang melihat dari sudut pandang yang berbeda. 

Yang akan bilang pada dirinya sendiri, "Oh gitu ya saya dulu" dan "Ternyata begini rasanya di posisi ini”

Bagaimanapun, untuk twit-twit saya yang lama, saya akui dulu saya kurang bijak dan mungkin kurang literasi—bahkan kurang sopan. 

Saya mohon maaf jika ada pihak-pihak yang tersakiti, terkritik, tersindir atau terhina dengan cara saya berekspresi. 

Semoga saya bisa lebih baik lagi ke depan. 2017-2018 Saya pernah meminta maaf tentang hal-hal ini. Saya banyak belajar.

Saya tidak membela diri atau berusaha membenarkan. Itu memang saya yang dulu, saya yang kurang bijak.

Semua orang pernah protes, tapi proseslah yang akan membuatnya sukses. Katanya masa lalu tidak akan mengubah masa depan, tapi sebaliknya.

Maafkan aku yang dulu. Mari kita move on

Ridwan Kamil

Seperti diketahui, RK menjadi sorotan di Jakarta lantaran sebanyak 12 partai politik secara resmi menandatangani piagam dukungan untuk mengusung Ridwan Kamil-Suswono sebagai bakal pasangan calon gubernur-wakil gubernur pada Pilkada DKI Jakarta 2024.

Pasangan RK-Suswono dijadwalkan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI pada tanggal 28 Agustus 2024.

Bahkan, dia mengatakan sudah mempersiapkan beragam persyaratan administrasi untuk diserahkan ke KPU DKI. (nsi)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Oleksandr Usyk Sebut Petinju Jagoan yang Bakal Menang di Duel Tinju Dunia Anthony Joshua Vs Daniel Dubois, Siapa?

Oleksandr Usyk Sebut Petinju Jagoan yang Bakal Menang di Duel Tinju Dunia Anthony Joshua Vs Daniel Dubois, Siapa?

Raja tinju Oleksandr Usyk menyebutkan sosok petinju jagoan yang akan memenangkan duel tinju dunia antara Anthony Joshua Vs Daniel Dubois pada akhir pekan nanti.
DPR Resmi Sahkan RUU Kementerian Negara Jadi Undang-Undang, Prabowo Bisa Tambah Jumlah Menteri

DPR Resmi Sahkan RUU Kementerian Negara Jadi Undang-Undang, Prabowo Bisa Tambah Jumlah Menteri

DPR RI resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Perubahan atas Undang-Undang (UU) Nomor 39 Tahun 2008 tentang Kementerian Negara menjadi UU.
Diduga Dianiaya Senior, Santri Korban Penganiayaan di Ponpes Habib Rizieq Alami Luka Bakar

Diduga Dianiaya Senior, Santri Korban Penganiayaan di Ponpes Habib Rizieq Alami Luka Bakar

Santri yang menjadi korban penganiayaan oleh seniornya di dalam pondok pesantren Markaz Syariah Megamendung milik Habib Rizieq mengalami luka bakar di tubuhnya
Inter Milan Hentikan Rekor Manchester City di Liga Champions, Simone Inzaghi Tak Begitu Puas

Inter Milan Hentikan Rekor Manchester City di Liga Champions, Simone Inzaghi Tak Begitu Puas

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, tak begitu puas meskipun timnya menghentikan rekor Manchester City di Liga Champions pada Kamis (19/9/2024) dini hari WIB.
Dengan Nada Santai, Coach Justin Mulai Realistis soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Katanya Jangan...

Dengan Nada Santai, Coach Justin Mulai Realistis soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Katanya Jangan...

Coach Justin mulai realistis membahas soal peluang Timnas Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia 2026, katanya...
3 Petinju Kelas Dunia Prediksi Daniel Dubois Bakal Hantam Anthony Joshua Demi Pertahankan Sabuk Juara Pekan Ini

3 Petinju Kelas Dunia Prediksi Daniel Dubois Bakal Hantam Anthony Joshua Demi Pertahankan Sabuk Juara Pekan Ini

Tiga petinju kelas dunia memprediksikan Daniel Dubois bakal mengalahkan Anthony Joshua demi sabuk gelar juara pada baku hantam yang berlangsung akhir pekan ini.
Trending
Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Pemain keturunan Indonesia , Mauro Zijlstra memberikan tanggapan soal peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Justin Hubner bicara jujur soal satu syarat yang ia minta ke PSSI saat dirinya ditawari untuk membela Timnas Indonesia, tak disangka ternyata...
Timnas Indonesia U-16 Alami Kekalahan di Laga Perdana Pinatar Supercup 2024

Timnas Indonesia U-16 Alami Kekalahan di Laga Perdana Pinatar Supercup 2024

Timnas Indonesia U-16 kalah dari Swiss di Stadion Pinatar Arena, Mucia, Rabu (18/9/2024) malam WIB.
Media Vietnam Terpesona Lihat Timnas Indonesia U17 Asuhan Nova Arianto, walau Kalah Lawan Swiss tapi...

Media Vietnam Terpesona Lihat Timnas Indonesia U17 Asuhan Nova Arianto, walau Kalah Lawan Swiss tapi...

Begini reaksi media Vietnam yang memuji penampilan Timnas Indonesia U17 asuhan Nova Arianto, walaupun hasilnya Timnas Indonesia U17 kalah lawan Swiss kemarin.
Ruben Onsu Sampai Termehek-mehek Ungkap Kedekatan Sarwendah dengan Betrand Peto: Sarwendah Tahu Saya Lemah...

Ruben Onsu Sampai Termehek-mehek Ungkap Kedekatan Sarwendah dengan Betrand Peto: Sarwendah Tahu Saya Lemah...

Ruben Onsu sampai termehek-mehek bahas kedekatan Sarwendah dengan anak asuhnya, Betrand Peto alias Onyo. Bahkan Sarwendah pun tak kuasa menitihkan air mata
Timnas Indonesia Melejit, Kangkangi 5 Negara Eropa dan Terbaik Ketiga ASEAN di Ranking FIFA Terbaru

Timnas Indonesia Melejit, Kangkangi 5 Negara Eropa dan Terbaik Ketiga ASEAN di Ranking FIFA Terbaru

Peringkat FIFA terbaru Timnas Indonesia setelah jalani dua pertandingan babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga zona Asia bulan September 2024 ini.
Sosok Indra Septiarman Akhirnya Keluar dari Persembunyiannya, Keluarga Memohon-mohon Warga Tak Main Hakim Sendiri..

Sosok Indra Septiarman Akhirnya Keluar dari Persembunyiannya, Keluarga Memohon-mohon Warga Tak Main Hakim Sendiri..

Jejak IS alias Indra Septiarman (26) tersangka pembunuhan gadis penjual gorengan Nia Kurnia Sari (18) di Padang Pariaman mulai terendus warga. Ia keluar dari...
Selengkapnya