Jakarta, tvOnenews.com - Pap Pap Cuap berkolaboarasi dengan Kumpul JKT mempersembahkan Berkumpulria Vol 1 yang bertemakan Mini Festival.
Kolaborasi ini menunjukkan penampilan yang dibalut dengan element food & beverage.
Pap Pap Cuap sebagai promotor yang akan menggarap program dan event yang akan diselenggarakan di Kumpul JKT.
Sedangkan Kumpul JKT sebagai compound space mensupport program dan event yang akan saling dikolaborasikan.
Salah satu contoh event yang dikolaborasikan antara Pap Pap Cuap & KUMPUL JKT adalah Berkumpulria Vol 1 yang diselenggarakan pada Sabtu, 24 Agustus 2024 lalu.
Event tersebut akan menghadirkan guest star dari band Kelompok Penerbang Roket dan juga didukung oleh Band Riot for Satisfaction serta KODAM – Koplo Adam.
Diketahui, 17 Agustus lalu juga melakukan rangkaian event yang bertajuk “Geladi Berkumpulria Vol 1”.
Rangkaian acara tersebut dimulai dari riding community, kemudian dilanjut dari lomba-lomba agustusan dan ditutup oleh penampilan dj Isma Bian.
Kemudian pada 23 Agustus dilakukan grand opening Kumpul JKT sebagai compound space yang berlokasi di Tebet Barat Raya No. 67, Tebet Raya.
Salah satu rangkaiannya adalah santunan yatim piatu sebanyak 20 anak, press conference, speech owner, speech dari keynote speaker dan ditutup oleh penampilan dari Kumpul Selekta.
Kolaborasi antara Pap Pap Cuap & Kumpul JKT juga ke depannya akan menggarap program dan event di Kumpul JKT dengan tema yang berbeda dari event sebelumnya.
“Berkumpulria kemungkinan akan berlanjut di event selanjutnya dengan tema dan guest star yang berbeda tentunya, nanti diliat lagi ya. Stay tune aja di social media @pap.pap.cuap atau @kumpul.jkt untuk info detail lainnya," ujar, Opi Weismann, Founder Pap Pap Cuap.
Berkumpulria ditutup oleh penampilan Kelompok Penerbang Roket, Riot for Sarusfaction dan Kodam - Koplo Adam.
Load more