LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kejagung Tangkap Jaksa Gadungan Gemar Main Judi Online Lakukan Penipuan Rp4,6 Miliar
Sumber :
  • istimewa

Kejagung Tangkap Jaksa Gadungan Gemar Main Judi Online Lakukan Penipuan Rp4,6 Miliar

Kejaksaan Agung (Kejagung) menangkap seorang jaksa gadungan berinisial CAN yang melakukan penipuan berjumlah sekitar Rp4,6 miliar.

Kamis, 29 Agustus 2024 - 04:03 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Tim Pengamanan Sumber Daya Organisasi (PAM SDO) dan Tim Satgas Intelijen Reformasi Inovasi (SIRI) Kejaksaan Agung (Kejagung) menangkap seorang jaksa gadungan berinisial CAN yang melakukan penipuan berjumlah sekitar Rp4,6 miliar.

“Tim berhasil mengamankan seorang yang bernama inisial CAN mengaku bekerja di Kejaksaan, namun setelah ditelusuri ternyata yang bersangkutan bukan merupakan pegawai kejaksaan,” kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung Harli Siregar dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (28/8/2024).

Harli mengatakan pelaku CAN melakukan penipuan dengan tujuan untuk bermain judi online dan membiayai gaya hidupnya lantaran tidak memiliki pekerjaan.

Modus yang dilakukan pelaku adalah berpura-pura menjadi pegawai Kejaksaan dan meminjam uang dengan alasan mengalami pembekuan aset (freeze asset) dari Kejaksaan Agung.

Baca Juga :

Aset-aset yang dibekukan tersebut berupa rumah, mobil, motor, rekening Bank BNI dan Bank DKI, logam mulia Antam, dan fasilitas apartemen dari KPK.

Terungkapnya jaksa gadungan itu bermula ketika seorang korban yang berinisial YIE mendatangi Kantor Kejaksaan pada 26 Agustus 2024 untuk menanyakan status kepegawaian CAN karena merasa telah ditipu.

“Sejak tahun 2022 hingga 2024, korban dan keluarga besarnya telah mengalami kerugian berupa uang sebesar Rp1,5 miliar. Untuk diketahui, pelaku CAN adalah teman kecil korban YIE sejak 2007,” kata dia.

Selain kepada YIE, pelaku CAN juga melakukan penipuan kepada orang tuanya sendiri sebesar Rp2 miliar dan kepada istrinya sebesar Rp200 juta.

Selain itu, pelaku juga melakukan penipuan kepada tiga teman dekatnya dengan total sebesar Rp825 juta dan kepada seorang dosen sebesar Rp700 juta.

Dengan demikian, total jumlah penipuan yang dilakukan pelaku adalah sebesar Rp4,625 miliar.

Adapun pelaku CAN ditangkap pada Selasa (27/8/2024) di Apartemen Pakubowono Terrace, Jakarta, pada pukul 23.45 WIB.

Sejumlah barang bukti yang diamankan, antara lain pakaian dinas PDH, PDUK, PDUB, topi upacara, penang kejaksaan, nametag, hingga surat perintah Kejaksaan.

“Setelah ini kita akan serahkan pelaku ke Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya untuk proses hukum selanjutnya,” kata dia.(aha/lgn)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Gempa Bumi 4,4 Magnitudo Guncang Bali dan Lombok

Gempa Bumi 4,4 Magnitudo Guncang Bali dan Lombok

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa bumi 4,4 magnitudo dirasakan di wilayah Bali dan Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada pukul 09.31 WITA.
Prabowo Langsung ke Vietnam Usai Rapat Paripurna, Warganet Takjub: Perasaan Tadi Masih di IKN

Prabowo Langsung ke Vietnam Usai Rapat Paripurna, Warganet Takjub: Perasaan Tadi Masih di IKN

Usai menghadiri sidang kabinet paripurna terakhir di Ibu Kota Nusantara (IKN), Menteri Pertahanan Prabowo Subianto langsung bertolak ke Vietnam, Jumat (13/9).
Cak Imin Mengaku Belum Pernah Diundang KIM untuk Bahas Kabinet Menteri: Posisi Kami...

Cak Imin Mengaku Belum Pernah Diundang KIM untuk Bahas Kabinet Menteri: Posisi Kami...

Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengaku belum pernah diundang oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk membahas susunan kabinet menteri. 
Tahun 2021 Lalu Betrand Peto Diramal Seorang Pria Indigo, Katanya Onyo Akan Menikah dengan Wanita yang Usianya Jauh Beda, Inisial...

Tahun 2021 Lalu Betrand Peto Diramal Seorang Pria Indigo, Katanya Onyo Akan Menikah dengan Wanita yang Usianya Jauh Beda, Inisial...

Tahun 2021 lalu, Betrand Peto diramal seorang pria indigo, katanya anak Ruben Onsu-Sarwendah itu akan menikah dengan wanita yang usianya jauh beda,inisialnya...
Pengakuan Jujur Ramadhan Sananta Soal Dampak Hadirnya Pelatih Striker di Timnas Indonesia, Akui Banyak Serap Ilmu Berharga

Pengakuan Jujur Ramadhan Sananta Soal Dampak Hadirnya Pelatih Striker di Timnas Indonesia, Akui Banyak Serap Ilmu Berharga

Sosok itu ialah Yeom Ki-hun yang belum lama ini ditunjuk oleh Shin Tae-yong sebagai salah satu asistennya dalam jajaran pelatih Timnas Indonesia
Ayah Jangan Berlebihan, Buya Yahya Ingatkan Perilaku Peluk dan Cium Anak Perempuan Diperbolehkan Asalkan...

Ayah Jangan Berlebihan, Buya Yahya Ingatkan Perilaku Peluk dan Cium Anak Perempuan Diperbolehkan Asalkan...

Namun, mencium dan memeluk anak perempuan bagi seorang pria (ayah) juga terkadang bisa dianggap berlebihan, ketika usia anak sudah mulai beranjak dewasa. Buya..
Trending
Timnas Indonesia Jadi Sorotan Dunia, Justin Hubner Sindir Media Belanda yang Fomo dan Sering Pansos ke Netizen Tanah Air

Timnas Indonesia Jadi Sorotan Dunia, Justin Hubner Sindir Media Belanda yang Fomo dan Sering Pansos ke Netizen Tanah Air

Justin Hubner memberikan sindiran keras kepada Media Belanda yang dianggap fomo dan sering pansos terhadap Timnas Indonesia yang tengah menjadi sorotan dunia.
Tolak Ajakan Shin Tae-yong Gabung Timnas Indonesia, Bek Jangkung Ini Alami Nasib Apes di Kompetisi Eropa

Tolak Ajakan Shin Tae-yong Gabung Timnas Indonesia, Bek Jangkung Ini Alami Nasib Apes di Kompetisi Eropa

Nasib apes dialami oleh pemain bek jangkung keturunan Tanah Air di kompetisi Eropa usai menolak ajakan Shin Tae-yong untuk gabung dengan Timnas Indonesia.
Media Vietnam Tiba-tiba Curhat, Ngaku Iri Lihat Timnas Indonesia, Heran Kenapa Skuad Shin Tae-yong...

Media Vietnam Tiba-tiba Curhat, Ngaku Iri Lihat Timnas Indonesia, Heran Kenapa Skuad Shin Tae-yong...

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong sukses membuat media Vietnam iri. Salah satu media asal Vietnam membandingkan Timnas Indonesia dengan Vietnam saat ini.
Belum Juga Main untuk Timnas Indonesia, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Mendapat Komentar seperti Ini dari Netizen hingga Singgung Soal Kualitas

Belum Juga Main untuk Timnas Indonesia, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Mendapat Komentar seperti Ini dari Netizen hingga Singgung Soal Kualitas

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders yang belum debut bersama Timnas Indonesia sudah lanngsung mendapat komentar seperti ini dari netizen Tanah Air di medsos.
Mantan Pemain Liverpool Ingatkan Jepang hingga Bahrain Jangan Macam-macam dengan Timnas Indonesia, Mereka...

Mantan Pemain Liverpool Ingatkan Jepang hingga Bahrain Jangan Macam-macam dengan Timnas Indonesia, Mereka...

Berikut komentar mantan pemain Liverpool tentang Timnas Indonesia, ingatkan Jepang hingga Bahrain untuk tidak anggap remeh Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong
Bikin Malu, Politikus Partai NasDem Ungkap Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Miliki Dua Paspor, Kemenkum HAM Turun Gunung Ungkap Hal Ini…

Bikin Malu, Politikus Partai NasDem Ungkap Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Miliki Dua Paspor, Kemenkum HAM Turun Gunung Ungkap Hal Ini…

Maraknya langkah PSSI dalam melakukan kebijakan naturalisasi pemain untuk Timnas Indonesia menuai kritik dari Mantan Duta Besar RI untuk Polandia, Peter Gontha.
Perkataan Shin Tae-yong soal JIS Terbukti oleh Penonton Konser Bruno Mars, Teman Satu Tim Pratama Arhan Dipecat karena Terlibat Pengaturan Skor

Perkataan Shin Tae-yong soal JIS Terbukti oleh Penonton Konser Bruno Mars, Teman Satu Tim Pratama Arhan Dipecat karena Terlibat Pengaturan Skor

Perkataan Shin Tae-yong soal JIS terbukti oleh penonton konser Bruno Mars, hingga teman satu tim Pratama Arhan dipecat akibat terlibat pengaturan skor.
Selengkapnya