Jakarta, tvOnenews.com - APEC Business Advisory Council (ABAC) Indonesia bekerja sama dengan Kementerian Investasi/BKPM dan Kementerian Keuangan menggelar dialog bertajuk "Peluang Dunia Usaha dalam Menyongsong Pemerintahan Prabowo-Gibran".
Kegiatan itu bakal digelar pada hari Sabtu 31 August 2024, pukul 09.30 WIB, bertempat di Hutan Kota by Plataran, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Dialog akan diisi sejumlah narasumber, yakni Menteri Investasi Republik Indonesia Rosan Roeslani, Wakil Menteri Keuangan Republik Indonesia Thomas Djiwandono, Ketua APEC BAC Indonesia sekaligus Ketua Dewan Pertimbangan KADIN Indonesia dan CEO Bakrie & Brothers Anindya Bakrie serta perwakilan senior dari KADIN Daerah.
Dalam dialog itu juga akan menghadirkan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra dan CEO Arsari Group Hashim Djojohadikusumo.
Ketua APEC BAC Indonesia Anindya Bakrie selaku penggagas kegiatan mengatakan penetapan Prabowo Subianto sebagai Presiden dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wakil Presiden di bulan Oktober mendatang menandai era baru kepemimpinan yang diharapkan mampu membawa perubahan signifikan dalam tata kelola perekonomian Indonesia.
"Pemerintahan Prabowo-Gibran diharapkan akan menghadirkan perspektif baru yang berfokus pada peningkatan daya saing ekonomi nasional, pembenahan regulasi dan pemberdayaan dunia usaha untuk menciptakan ekosistem bisnis yang lebih sehat dan dinamis," kata Anindya Bakrie, melalui keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu (31/8/2024).
Anindya menjelaskan dengan komitmen untuk memperkuat fondasi ekonomi nasional, kepemimpinan baru ini berpotensi menjadi motor penggerak dalam menciptakan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan dan inklusif.
Load more