Jakarta, tvOnenews.com - Inilah profil dr. Diani Kartini, yang tengah menjadi sorotan usai mengundurkan diri sebagai Dokter Spesialis Bedah Onkologi RS Medistra, Jakarta.
Sebelumnya Diani Kartini mengungkap adanya larangan penggunaan jilbab di rumah sakit tempatnya bekerja RS Medistra.
Diani mengungkap larangan jilbab di RS Medistra melalui selembar surat yang berisi protes terhadap larangan tersebut di media sosial.
Diani mengungkap dua orang temannya yang sempat melamar kerja dan mengikuti wawancara di RS Medistra untuk posisi dokter umum sempat ditanya soal kesediannya melepas jilbab jika diterima bekerja.
Ilustrasi RS Medistra. (halodoc.com)
Diani menilai larangan tersebut merupakan tindakan rasis. Kebetulan kedua temannya mengenakan jilbab.
Diani yang sudah bekerja sejak 2010 di RS Medistra merasa kecewa saat mengetahui adanya peraturan tersebut.
Load more