Jakarta, tvOnenews.com - Langkah Anies Baswedan yang akan membuat partai usai gagal maju Pilkada 2024, kini tuai komentar dari berbagai elite politik. Satu di antaranya, elite plitik Golkar, yakni Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Ace Hasan Syadzily.
Ace menganggap memang sudah seharusnya jika berpolitik harus lewat partai politik.
"Ya kalau kita berpolitik, ya harusnya sih melalui partai politik," ujar Ace di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (2/9/2024).
Dia juga menilai, bahwa dalam berpolitik jangan hanya mau mendapatkan kekuasaannya saja. Ia mengatakan, sudah seharusnya juga bisa mengelola partai politik.
"Jangan hanya mau mendapatkan kekuasaannya, tetapi mengelola partai politiknya tidak mau," bebernya.
Untuk itu, kata dia, jika Anies ingin mendirikan partai politik itu merupakan haknya sebagai warga negara.
"Jadi sebaiknya menurut saya kita kembalikan itu hak siapa pun untuk mendirikan partai politik," pungkasnya.
Load more