Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Tjahjanto memastikan bahwa perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 dapat berjalan dengan lancar.
Hal ini dikarenakan, dia telah menjalani rapat koordinasi (rakor) di lima wilayah perwakilan mulai dari Papua sampai wilayah Sumatera.
"Rapat koordinasi mengecek persiapan Pilkada serentak 2024 di berbagai wilayah, yang pertama kita laksanakan rapat koordinasi dalam rangka memberi kesiapan," jelas dia, di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Rabu (4/9/2024).
Mulai dari rapat koordinasi di Papua, kemudian di Kalimantan, Sulawesi dan Maluku dilaksanakan di Makassar.
"Juga kita lakukan rapat koordinasi di Medan, Sumatera Utara, untuk melaksanakan rapat koordinasi kesiapan pilkada serentak di wilayah Sumatera," tuturnya.
Rapat koordinasi terus berlanjut hingga di Bali dan Nusa Tenggara, terakhir di Yogyakarta.
"Termasuk kita juga melaksanakan rapat koordinasi untuk Gakkumdu, dan semuanya bisa dilaksanakan dengan baik, dalam arti kata semua siap melaksanakan Pilkada serentak pada 27 November 2024," tandas dia.
Sebagai informasi, pada Pilkada serentak 2024 ini akan diikuti sebanyak 37 provinsi, 415 kabupaten, dan 93 kota. (agr/iwh)
Load more