“Korban meninggal lima orang,” ungkap Gatot, Rabu (4/9/2024).
Berdasar data sementara, lima korban yang meninggal masing-masing bernama, Sri Rahmawati (36), Sawiji (57), Siti Mariah (31), Lina Ruslinan(50) dan satu orang lagi belum diketahui identitasnya. Ia adalah seorang pelajar SMP (Sekolah Menengah Pertama).
“Keterangan, korban meninggal lima di bawa RS (Rumah Sakit) Cipto Mangunkusumo,” tutur Gatot.
"Korban dievakuasi dibawa mobil dalam keadaan kritis. Dibawa menggunakan ambulance swasta Restu Doa, meninggal dalam perjalanan," imbuhnya.
Kemudian, untuk korban luka ada 7 orang. Mereka adalah Hasym Nawawi (37), Ata Rizki (3), Neneng (80), dan Aminah (30), Titin (80). Mereka dibawa pulang ke kediaman masing-masing.
Sementara dua orang; Ilham Syarifudin (30), Tegar (13) dilarikan ke Rumah Sakit Mulyasari.
“Situasi, penanganan evakuasi selesai,” ucap Gatot.(rpi/muu)
Load more